Liga Arab Saudi
6 Pesaing Cristiano Ronaldo di Penghargaan Pemain Terbaik versi Globe Soccer Awards
Cristiano Ronaldo bersaing dengan Karim Benzema hingga N'Golo Kante di penghargaan pemain terbaik yang berlaga di Timur Tengah.
Ringkasan Berita:
- Cristiano Ronaldo masuk dalam nominasi Pemain Terbaik di Timur Tengah versi Globe Soccer.
- Ronaldo bersaing dengan 6 pesepak bola lain yang berkarier di Liga Arab Saudi.
- Di antara pesaing CR7 itu adalah Karim Benzema, N'Golo Kante, dan Salem Al Dawsari.
TRIBUNNEWS.COM - Pemain tim Al Nassr, Cristiano Ronaldo, masuk daftar nominasi pemain terbaik yang berlaga di Timur Tengah versi Globe Soccer Awards.
Tentu saja Cristiano Ronaldo tak hanya sendirian dalam kategori tersebut.
Total ada 6 pemain lain yang bersaing dengan Cristiano Ronaldo untuk memenangkan penghargaan dari Globe Soccer ini.
Meski demikian, nama CR7 menjadi salah satu yang paling diunggulkan.
Pamor dan ketenaran Ronaldo sebagai pesepak bola tak perlu diragukan lagi.
Baca juga: Cristiano Ronaldo Akhirnya Bertemu Donald Trump, CR7 Disanjung Presiden Amerika Serikat
Ia juga memiliki fans yang setia dan militan yang setia memberikan dukungan kepadanya.
Namun ukuran kesuksesan bagi seorang Cristiano Ronaldo tak diukur hanya dari itu.
Ia memandang trofi kejuaraan menjadi tolok ukur besar dari hal tersebut.
Sayangnya ia belum berhasil mendapatkan trofi bergengsi selama berkarier di Liga Arab Saudi bersama Al Nassr.
Ia masih penasaran membawa Al Nassr berjaya di berbagai kompetisi yang diikuti.
Mulai dari kompetisi Liga Arab Saudi hingga Liga Champions Asia 2 masih akan dijajal Ronaldo.
Sejauh ini ia punya perjalanan cukup mulus di dua turnamen itu.
CR7 memastikan Al Nassr berada di puncak klasemen Liga Arab Saudi setelah menjalani 8 pertandingan.
Perjalanan meyakinkan Ronaldo di Liga Arab Saudi tak semata menjadikannya pemenang di acara penghargaan Globe Soccer.
Ia masih harus berhadapan dengan 6 pemain mentereng lainnya yang berkarier di liga itu.
Globe Soccer juga memandang beberapa pesaing Ronaldo, seperti N'Golo Kante, Riyad Mahrez, Ivan Toney, Roberto Firmino, Salem Al Dawsari, hingga Karim Benzema juga masuk dalam daftar tersebut.
Barangkali ada tiga nama yang berpotensi menjadi lawan paling berat bagi CR7.
Ketiganya adalah Karim Benzema, Salem Al Dawsari, dan N'Golo Kante.
Kebersamaan Kante dan Benzema di Al Ittihad berhasil membuahkan gelar juara Liga Arab Saudi musim 2024/2025 dan King's Cup.
Sementara itu, Salem Al Dawsari juga berjaya bersama klub Al Hilal.
Ia memastikan Al Hilal tak luput mengangkat trofi juara Liga Arab Saudi pada musim 2023/2024 setelah era Ronaldo dimulai.
Pemain berusia 34 tahun tersebut juga menambahnya dengan dua gelar Piala Super dan dua trofi King's Cup bagi Al Hilal.
Untuk itu, Cristiano Ronaldo tetap harus memperhitungkan ketiga pesaing utamanya tersebut dalam perebutan penghargaan pemain terbaik.
Nominasi Pemain Terbaik di Timur Tengah versi Globe Soccer
1. Salem Al Dawsari (Al Hilal)
2. Karim Benzema (Al Ittihad)
3. Roberto Firmino (Al Ahli)
4. N'Golo Kante (Al Ittihad)
5. Riyad Mahrez (Al Ahli)
6. Cristiano Ronaldo (Al Nassr)
7. Ivan Toney (Al Ahli)
(Tribunnews.com/Guruh)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.