Senin, 24 November 2025

Daftar Juara Turnamen MLSC Jakarta Seri 1 2025–2026: Dua Kampiun Baru Lahir Lewat Adu Penalti

Pelatih Kepala MLSC, Timo Scheunemann, mengatakan semakin banyak sekolah dan akademi yang mampu bersaing serta menonjolkan bakat baru.

Tribunnews/Alfarizy
JUARA TURNAMEN - Juara turnamen sepak bola putri tingkat Sekolah Dasar (SD) bertajuk MilkLife Soccer Challenge (MLSC), di Kingkong Soccer Arena, Cijantung, Jakarta Timur, Minggu (23/11/2025). 

Daftar Juara Turnamen MLSC Jakarta Seri 1 2025–2026: Dua Jawara Baru Lahir Lewat Adu Penalti

Alfarizy Ajie Fadhilah/Tribunnews

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Jakarta resmi menjadi kota penutup MilkLife Soccer Challenge (MLSC) Seri 1 2025–2026, Minggu (23/11/2025). Jakarta mencatat jumlah peserta terbanyak dari 10 kota penyelenggara, yakni 2.708 siswi.

Ajang yang digelar Bakti Olahraga Djarum Foundation dan MilkLife ini melahirkan dua juara baru.

SDN Cipinang Muara 19 Pagi keluar sebagai kampiun KU 10 setelah mengalahkan SDN Cipayung 02 lewat adu penalti 3-2.

Baca juga: Gairah Sepak Bola Putri Meningkat di MilkLife Soccer Challange Solo Seri 1, Coach Timo Lempar Pujian

Di kategori KU 12, SDN Kunciran 4 menjadi juara usai menang dramatis atas Sekolah Anak Indonesia, juga melalui adu penalti.

Program Director MilkLife Soccer Challenge, Teddy Tjahjono, menyebut MLSC tahun ini diikuti 17.365 peserta, melonjak tajam dibanding awal penyelenggaraan 2024.

"Dari hanya 368 peserta, kini sudah lebih dari 2.700 di Jakarta. Ini bukti konsistensi penyelenggaraan dan kepercayaan publik," ujar Teddy.

Ia menyebut Bekasi dan Malang menjadi dua kota yang turut menunjukkan peningkatan kualitas peserta.

Pelatih Kepala MLSC, Timo Scheunemann, mengatakan semakin banyak sekolah dan akademi yang mampu bersaing serta menonjolkan bakat baru.

"Banyak sekolah baru langsung tampil kompetitif. Situasi ini menguntungkan untuk menjaring talenta terbaik," kata Timo.

SEPAK BOLA PUTRI - Turnamen sepak bola putri tingkat Sekolah Dasar (SD), MilkLife Soccer Challenge (MLSC), di Kingkong Soccer Arena, Cijantung, Jakarta Timur, Sabtu (22/11/2025).
SEPAK BOLA PUTRI - Turnamen sepak bola putri tingkat Sekolah Dasar (SD), MilkLife Soccer Challenge (MLSC), di Kingkong Soccer Arena, Cijantung, Jakarta Timur, Sabtu (22/11/2025). (Tribunnews/Alfarizy)


Seri 2 & All-Stars Dimulai Januari 2026

Setelah Seri 1 usai, MLSC Seri 2 akan bergulir Januari 2026 di 10 kota: Kudus, Semarang, Surabaya, Tangerang, Jakarta, Yogyakarta, Bandung, Solo, Bekasi, dan Malang.

Siswi terpilih akan masuk MilkLife Soccer Extra Training dan tampil di MLSC All-Stars 2025–2026 yang digelar Juni mendatang di Super Soccer Arena, Kudus.

Senior Brand Executive MilkLife, Wisnu Renggo Pambudi, menegaskan MLSC adalah bagian dari kampanye kesehatan anak.

"Kami bangga melihat siswi-siswi yang aktif, percaya diri, dan berani. Ini sejalan dengan visi MilkLife dan rekomendasi WHO soal pentingnya aktivitas fisik," katanya.

Daftar Juara MLSC Jakarta Seri 1 2025–2026


KU 10

• Champion: SDN Cipinang Muara 19 Pagi

• Runner-up: SDN Cipayung 02

• Best Player: Keyla Febriansyah

• Best Goalkeeper: Khelia Salsabila Putri

• Fairplay Team: SDN Cijantung 03

KU 12

• Champion: SDN Kunciran 4

• Runner-up: Sekolah Anak Indonesia

• Best Player: Andien Halla Syakira

• Best Goalkeeper: Efrati Janeeta Judit Bagau

• Fairplay Team: SDN Mangga Besar 11

 

Sumber: Tribunnews.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Arsenal
12
9
2
1
24
6
18
29
2
Chelsea
12
7
2
3
23
11
12
23
3
Man. City
12
7
1
4
24
10
14
22
4
Aston Villa
12
6
3
3
15
11
4
21
5
Crystal Palace
12
5
5
2
16
9
7
20
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved