Sans Hotel, Hotel Baru Bergaya Milenial Hadir di Empat Kota
ans Hotel menghadirkan konsep trendi dan kenyamanan berpadu menjadi satu untuk memberikan akomodasi dengan harga terjangkau.
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Eko Sutriyanto
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menawarkan perpaduan kenyamanan dan konsep desain trendi untuk memenuhi kebutuhan milenial akan akomodasi yang aman dan modern untuk berlibur di era next normal, RedDoorz menghadirkan lini hotel terbaru, Sans Hotel.
Sans Hotel telah hadir di empat kota di Indonesia yakni Jakarta, Medan, Yogyakarta, dan Surabaya.
Sejak diluncurkan November lalu, Indonesia saat ini memiliki lima Sans Hotel dan akan menambah lebih banyak dalam waktu dekat.
Dengan mengedepankan #BikinLebihSans, Sans Hotel menghadirkan konsep trendi dan kenyamanan berpadu menjadi satu untuk memberikan akomodasi dengan harga terjangkau untuk kaum milenial dan gen Z.
Baca juga: Hotel Niagara Lawang Disebut Horror, Sang Pengunggah Video TikTok Klarifikasi, Bantah Settingan
Vice President Operations RedDoorz, Adil Mubarak memprediksikan dalam waktu dekat akan memasuki liburan era next normal, saat staycation di akomodasi yang higienis, aman, dan nyaman akan populer di kalangan traveler milenial.
"Sebagai komitmen kami untuk memberikan pengalaman menginap yang berkualitas, terjangkau, nyaman, dan menyenangkan, RedDoorz memperkenalkan Sans Hotel untuk kaum milenial dan Gen Z,” ujar Vice President Operations RedDoorz, Adil Mubarak.
“Kami ingin #BikinLebihSans untuk para pelanggan dapat merasakan kenyamanan dan kesenangan ketika menginap di Sans Hotel, baik untuk staycation atau pun workation,” katanya.
Sans Hotel adalah solusi dari RedDoorz untuk para traveller milenial dan gen Z yang menjadikan akomodasi bersih sebagai prioritas utama saat mereka mencari akomodasi.
RedDoorz juga menyadari adanya perubahan perilaku wisatawan dalam merencanakan kegiatan perjalanannya sebelum dan selama pandemi, terutama dalam memilih akomodasi.
SIARAN LANGSUNG Bola Malam Ini, Chelsea vs Man City di RCTI, Athletic Bilbao vs Barcelona |
![]() |
---|
Penampakan 2 Stadion di Tangerang: Angker, Sarang Kobra, Siang Tempat Pacaran, Malam Menyeramkan |
![]() |
---|
Keluhan Nagita Slavina Sempat Puasa saat Hamil, Dokter: Ketika Badannya Tidak Kuat Jangan Dipaksakan |
![]() |
---|
Hujan Deras saat Jualan, Pedagang Ini Kecewa dan Sedih Dagangannya Sepi: Persiapan Sudah dari Malam |
![]() |
---|
Kemenhub Resmikan GeNose Sebagai Salah Satu Persyaratan Penumpang Kapal di Pelabuhan Tanjung Perak |
![]() |
---|