Jumat, 14 November 2025

Kadin Batam

NEWSVIDEO: SBS Lantik Pengurus Kadin Prov Kepri

SBS begitu sering disapa menaruh harapan besar di pundak Kadin Kepri untuk membangun irama kebijakan ekonomi

Editor: Bian Harnansa

Laporan Reporter Tribunnews Video, Hadi Maulana

TRIBUNNEWS.COM, BATAM - Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Suryo Bambang Sulisto melantik pengurus Kadin Kepri Periode 2014-2019 di Ballr0om Hotel Planet Holiday lantai 3 Batam Kepulauan Riau, Rabu (13/5/2015).

Bahkan, SBS begitu sering disapa menaruh harapan besar di pundak Kadin Kepri untuk membangun irama kebijakan ekonomi dengan Pemda guna kemajuan perekonomian dan pembungan di Kepri itu sendiri.

Suryo mengaku peran Kadin saat ini tidak hanya cukup memahami dunia usaha saja, tetapi perlu mengabdi dan berkorban demi organisasi pengusaha tersebut. Apalagi pengurus Kadin Kepri terbentuk pada saat ekonomi Indonesia menunjukkan tren melemah dan menjelang Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) sehingga harus mempunyai strategi yang bisa menjadi masukkan bagi pemerintah daerah.

"Anggota Kadin wajib melakukan koordinasi antar anggota dan pemerintah daerah, mengingat hal itulah yang bisa membantu peningkatan kinerja anggota Kadin di Era MEA ini," kata Suryo, Rabu (13/5/2015).

Sumber: Tribun Batam
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved