Senin, 3 November 2025

Polisi Kawal Naskah Ujian Nasional

Polda Jabar mengawal naskah UN tingkat SMA dan SMK sederajat yang kini sudah masuk gudang penyimpanan di kawasan Bekasi.

Editor: alfons nedabang

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Kepolisian Daerah Jawa Barat (Polda Jabar) akan mengawal naskah Ujian Nasional (UN) tingkat SMA dan SMK sederajat yang kini sudah masuk gudang penyimpanan di kawasan Bekasi. Naskah UN dicetak dari sebuah perusahaan di Surabaya.

"Kita koordinasi dengan Diknas. Setiap pelaksanaan ujian, selalu protapnya seperti itu (mengawal naskah UN)," ujar Kapolda Jabar Irjen Pol Putut Eko Bayuseno seusai menghadiri suatu acara di Lapangan Gasibu, Bandung, Selasa (10/4/2012).

Petugas kepolisian yang akan diturunkan untuk pengawalan naskah UN tersebut menyesuaikan dengan kebutuhan. Hal itu, baru akan ditentukan kemudian setelah koordinasi terakhir dengan pihak Diknas.

Ujian Nasional tingkat SMA dan SMK sederajat bakal berlangsung 16-19 April 2012. Di Jawa Barat, peserta ujian lebih dari 375 ribu siswa. Ujian itu akan diawasi guru serta dosen perguruan tinggi.
(dic)

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved