Kamis, 9 Oktober 2025

Jokowi Sambut Kedatangan Utusan Khusus PM Jepang

Presiden Joko Widodo, Jumat (19/1/2018) siang menerima kedatangan delegasi Utusan Khusus Perdana Menteri Jepang, Toshihiro Nikai.

Tribunnews.com/ Imanuel Nicolas Manafe
Pertemuan Presiden Jokowi dengan Utusan Khusus PM Jepang di Istana Kepresidenan Bogor 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Imanuel Nicolas Manafe

TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Presiden Joko Widodo, Jumat (19/1/2018) siang menerima kedatangan delegasi Utusan Khusus Perdana Menteri Jepang, Toshihiro Nikai di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat.

Pantauan di lokasi, Toshihiro Nikai dan sembilan delegasi beserta para staf sudah berada di Ruang Garuda Istana Kepresidenan Bogor sekira pukul 10.35 WIB.

Baca: Pengamat: Wiranto Harus Selesaikan Konflik Partai Hanura

Mendampingi Presiden Jokowi di antaranya Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri PU PR Basuki Hadimuldjono.

Baca: Model 18 Tahun Ini Lelang Keperawanan Demi Biaya Kuliah dan Rumah untuk Orangtua

Selain itu, hadir juga Sekretaris Kabinet Pramono Anung dan Utusan Khusus Presiden untuk Indonesia-Jepang, Rachmat Gobel mendampingi Presiden Jokowi.

Dalam sambutannya, Presiden Jokowi menyambut baik kedatangan utusan khusus PM Jepang beserta delegasi ke Indonesia.

Baca: Puluhan Tas Mewah Disita KPK, Bupati Rita: Tidak Apa-apa, Itu Harta Duniawi

“Ini tahun yang membanggakan. Saya menyambut baik kedatangan Yang Mulia sebagai wakil Pemerintah Jepang dalam merayakan 60 tahun hubungan Indonesia-Jepang,” ujar presiden.

Jokowi menyampaikan, telah terjalin kesepakatan dengan PM Jepang saat melakukan pertemuan di Manila untuk menyelesaikan kerjasama infrastruktur yang telah dibahas bersama.

Baca: Warga Kebingungan Cari Informasi Jelas Soal Rumah DP 0 Rupiah

“Dan saat itu saya menyampaikan agar kita cepat-cepat menyelesaikan proyek kerja sama yang telah kita sepakati,” kata Jokowi.

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved