Sabtu, 15 November 2025

Pengemudi Ojek Online Temukan Tas Berisi Uang Rp 20 Juta Lalu Kembalikan kepada Pemiliknya

Adhelia berkisah tentang dirinya yang ketinggalan tas yang berisi uang puluhan juta, surat-surat berharga, perhiasan emas, atm.

Editor: Dewi Agustina
ISTIMEWA/Adhelia Christie Zumual‎/GOJEK MANADO
Pengemudi Ojek bernama Alex yang mengembalikan tas berisi uang Rp 20 juta dan barang-barang berharga (Facebook/Grup GoJek Manado) 

TRIBUNNEWS.COM, MANADO - Menemukan orang jujur dan baik hati di zaman sekarang ini mungkin terasa sulit.

Tapi ternyata masih ada orang-orang yang tetap mempertahankan kejujuran dan kebaikan hati.

Ini bukan kisah sinetron, tapi ini adalah kisah nyata tentang kebaikan hati seorang pengemudi ojek online di Kota Manado, Sulawesi Utara, bernama Alex.

Kisah ini dibagikan oleh Adhelia Ch Zumual di grup Facebook Gojek Manado, Sabtu (30/9/2017).

Dalam postingannya tersebut, Adhelia berkisah tentang dirinya yang ketinggalan tas yang berisi uang puluhan juta, surat-surat berharga, perhiasan emas, atm, dan beberapa barang penting lainnya.

Baca: Mahfud MD: Putusan Hakim Mengikat Tapi KPK Masih Punya Peluang

Ia tak sengaja meninggalkan tas tersebut di tempat duduk Lapangan Sparta Tikala Manado ketika bertemu dengan seorang temannya.

Adhelia baru sadar tasnya tidak ada ketika meminta sepupunya mengambil tas yang dimaksud.

Sadar tas itu tertinggal di Lapangan Sparta Tikala, Adhelia dan sepupunya memutar balik kendaraan menuju lokasi tersebut.

Begitu tiba di lokasi, ternyata tas tersebut sudah tidak ada.

Sempat frustasi karena tas itu begitu penting, ia pun melaporkan kejadian tersebut ke kantor polisi.

Setelah itu, dia bersiap pulang dan hendak menceritakan kemalangan yang baru saja di alaminya kepada sang ibu.

Pengemudi Ojek Bernama Alex Kembalikan Tas Berisi Uang_2
Pengemudi Ojek bernama Alex yang mengembalikan tas berisi uang Rp 20 juta dan barang-barang berharga.

Begitu tiba di rumah, ibunya langsung memarahi Adhelia dan mengatakan tas tersebut sudah ada di rumah diantar oleh pengemudi ojek online bernama Alex.

Tak ada satu barang pun di dalam tas tersebut yang hilang.

Luar biasanya, pengemudi ojek online ini tak meminta imbalan apapun.

Sumber: Tribun Manado
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved