Rabu, 19 November 2025

Aktris Asal Thailand Ini Sebut Orang Indonesia Manis dan Imut

Film 'I Fine Thank You Love You' nyatanya memberikan pengalaman tersendiri bagi Preechaya Pongthananikorn (24).

Wartakotalive.com/Junianto Hamonangan
Aktris asal Thailand Preechaya Pongthananikorn 

Laporan Wartawan Wartakotalive.com Junianto Hamonangan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Film 'I Fine Thank You Love You' nyatanya memberikan pengalaman tersendiri bagi Preechaya Pongthananikorn (24). Karena promosi film ini aktris asal Thailand itu bisa menginjakkan kaki di Indonesia.

Tentu saja kesempatan itu sangat menyenangkan bagi Preechaya. Bahkan wanita berambut panjang itu langsung mencicipi makanan khas Indonesia. Sayangnya Preechaya kesulitan menyebutkan makanan yang disantapnya tersebut.

"Ini pertama kalinya ke Indonesia, baru saja makan makanan dan minuman khas Indonesia," ucapnya, saat ditemui dalam press screening film 'I Fine Thank You Love You', di Blitz Megaplex Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Sabtu (17/1/2014).

Menurut pemain film 'ATM Errak Error' itu, masyarakat Indonesia sangat baik dan ramah. Hal itu dirasakannya kala berinteraksi dengan sejumlah orang.
"Orang Indonesia baik-baik, manis dan juga imut-imut, entah itu cewek ataupun cowoknya," ungkapnya sambil tertawa.

Sumber: Warta Kota
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved