Paskah 2017
Hari Ini Puncak Arus Mudik Libur Paskah
"Puncak volume lalu lintas yang keluar dari Jakarta melalui Gerbang Tol Cikarang Utama di Ruas Tol Jakarta-Cikampek diproyeksi melonjak 30 persen."
Rekayasa lalu lintas lainnya melalui pengalihan arus lalu lintas dari Jatiasih menuju Cikampek di SS Cikunir via Sodetan/GT Kalimalang 2.
Selain itu dilakukan strategi buka/tutup tempat istirahat di ruas tol Jakarta-Cikampek (TIP 19/A ,TI 33/A, TIP 39/A, TIP 57A, TIP 62/B, TI 52/B, TIP 42B) dan Tempat Istirahat ruas tol Purbaleunyi (TIP 97/B)
Di GT Cikarang Utama 1 dioperasikan gardu reversible. Sementara, GT Cikarang Utama 2 yang semula Gerbang keluar digunakan menjadi Gerbang masuk pada arus mudik, dan pada arus balik GT Cikarang Utama 1 semula Gerbang masuk digunakan menjadi GT keluar.
Pengalihan arus lalu lintas melalui GT Cikarang Barat 3 dan masuk melalui GT Cikarang Barat 1 pada arus mudik dan pengalihan arus lalu lintas melalui GT. Cikarang Barat 2 dan masuk melalui GT. Cikarang Barat 4 pada arus balik.