Senin, 5 Januari 2026

Sticker Cutting Semakin Banyak Digemari Masyarakat Indonesia

Bisnis stiker motor atau mobil marak di Indonesia, tak terkecuali di daerah Jakarta dan sekitarnya.

Editor: Toni Bramantoro
dok pribadi
stickermartjakarta 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bisnis stiker motor atau mobil marak di Indonesia, tak terkecuali di daerah Jakarta dan sekitarnya.

Hal ini nampak dari semakin banyaknya penjual stiker motor dan mobil baik di emperan ataupun di pertokoan yang banyak bermunculan, menandakan bahwa peminat produk ini sangatlah besar.

Semakin berkembangnya bisnis ini tentu disebabkan karena gaya hidup masyarakat yang haus mengubah penampilan untuk kendaraan mereka, baik itu motor maupun mobil.

Dengan menggunakan sticker ini, pemilik kendaraan bisa mengubah penampilan luar dan lebih murah dibanding jika harus membeli cat yang harganya bisa mencapai jutaan rupiah.

Menggunakan stiker, harga menjadi terjangkau, misalnya profix bisa dibeli mulai Rp14.000 dan paling mahal hanya mencapai ratusan ribu.

"Menggunakan stiker ini lebih banyak disukai oleh pelanggan baik motor maupun mobil, karena lebih efisien dan juga harganya tidak begitu mahal," ungkap Nico, yang merupakan menejemen dari Stickermart, Pusat supplier grosir sticker terlengkap dan terpercaya di Indonesia.

Sticker merk profix biasa juga digunakan untuk furniture, cutting, aquarium, dan lain lain yang sesuai dengan kegunaan produknya.

Keunggulan dari merk Profix ini adalah ketahanan warnanya yang baik, dan juga sudah menggunakan jenis lem terbaru "New Adhesive Europe Standard", yang merupakan teknologi lem terbaru dari eropa yang membuat daya tahan rekat lebih maksimal namun tidak merusak material dasar bidang yang akan ditempelkan.

Banyak yang menyukai menggunakan sticker daripada cat mungkin karena stiker juga tahan lama dan tidak merusak cat asli motor atau mobil.

"Kebanyakan pelanggan adalah orang yang ingin mengubah instant penampilan motor atau mobil mereka, furniture lama ataupun untuk dekorasi interior agar nampak lebih bagus dan menarik tapi tidak butuh biaya mahal," jelas Nico, yang juga pemilik akun instagram @stickermartjakarta.

Nico juga menjelaskan lebih detail mengenai pelanggan yang suka menggunakan sticker untuk body mobil atau motor mereka.

Semakin banyaknya peminat sticker yang saat ini ada nampaknya membawa berkah tersendiri bagi para pebisnis stticker mobil dan motor.

Bahkan omset yang mereka terima selama ini semakin hari semakin meningkat. Hal ini disebabkan semakin variatifnya pilihan model tampilan sticker untuk motor maupun mobil yang disediakan oleh para pebisnis sticker mobil atau motor.

"Pemilik motor dan mobil terlebih dahulu bisa juga browsing via google untuk menentukan pilihan gambar sticker yang mereka inginkan untuk diaplikasikan ke body mobil dan motor mereka," ujar Nico.

Rekomendasi untuk Anda

BizzInsight

Berita Terkini

© 2026 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved