Rabu, 7 Januari 2026

Jerawat Membandel, Datang Aja di Xrista Skin Clinic Bintaro

Kamis, 2 Februari 2023 14:36 WIB
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Setelah sukses di Malang Jawa Timur, Klinik kecantikan Xrista Skin Clinic, kini hadir di Pasar Modern Bintaro Tangerang Selatan (Tangsel).    Dalam grand opening Xrista Skin Clinic di Bintaro Tangsel, pada Sabtu 28 Januari 2024, dihadiri Celvin Cornelius Usain sebagai Direktur Utama Xrista Skin Clinic dan Siane Kristanti selaku pemilik Xrista Skin Clinic.    Kehadiran di Bintaro untuk memenuhi keinginan masyarakat yang peduli pada masalah kulit, khususnya permalasahan kulit sensitif di iklim tropis.    "Klinik kecantikan di Bintaro ini merupakan cabang kelima. Sebelum di sini, kami sudah ada di Malang, Kota Batu, Surabaya dan sekarang ini membuka cabang baru di Tangsel," terang dr Elsa, di sela grand opening Xrista Skin Clinic.    Permasalahan yang sering dihadapi masyarakat Indonesia karena kelembapan udara tinggi mengakibatkan kulit cukup rentan terhadap jerawat membandel di kulit.    Orang muda atau dewasa mungkin masalah jerawat sudah tidak asing karena sering datang silih berganti. Seakan pertumbuhan jerawat tidak kunjung berakhir.    Terhadap permasalahan ini, dokter Elsa dari Xrista Skin Clinic menjelaskan hal tersebut bisa terjadi karena adanya pertumbuhan jerawat di lapisan bawah epidermis.    "Permasalahan yang paling sering terjadi memang biasanya jerawat. Dan ini banyak dialami oleh anak muda," jelas dr. Elsa.    Untuk mengatasi permasalah kulit tersebut, dr. Elsa merekomendasikan perawatan Facial Detox. Perawatan Facial Detox mirip dengan perawatan facial pada umumnya namun hanya berbeda pada penggunaan serum yang ditujukan untuk mendetoks sel kulit mati maupun radikal bebas yang menempel di kulit.    Dr. Elsa menjelaskan perawatan ini memberikan efek setelah perawatan yang berbeda di setiap orang. Namun ini bukan karena tidak cocok dengan perawatannya melainkan menjadi hasil yang ingin dicapai dari Facial Detox, yakni mengeluarkan racun dan sel kulit mati yang ada di kulit.    Jika jerawat sudah mulai bermunculan, bisa dilakukan perawatan khusus untuk kulit berjerawat untuk meredakan inflamasi di kulit. Perawatan khusus kulit berjerawat ini juga akan membantu meminimalisir terjadinya bekas jerawat. //xis
Editor FX Ismanto
Byline/Fotografer TRIBUNNEWS.COM/FX ISMANTO
Byline Title STF
Category kesehatan
Credit TRIBUNNEWS.COM
Source TRIBUNNEWS.COM
City Tangerang
Province Banten
Country INDONESIA
Copyright TRIBUNNEWS.COM
FOTO TERKAIT
KOMENTAR