Ahok Gubernur DKI
Pergi ke NTT, Ahok Terlambat Ngantor
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama terlambat datang ke Balai Kota
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama terlambat datang ke Balai Kota karena harus menyelesaikan pekerjaan yang menumpuk setelah pulang dari Nusa Tenggara Timur (NTT).
Pria yang akrab disapa Ahok tersebut berangkat ke NTT untuk mengikuti acara hari jadi NTT sekaligus menjalin kerja sama dengan pemerintahan setempat selama dua hari. Ditinggal dua hari, pekerjaannya menumpuk.
Ahok pun datang agak siang ke Balai Kota, ia biasanya tidak lebih dari pukul 08.00 WIB sudah berada di ruang kerjanya. Tetapi Senin (22/12/2014) Ahok tiba satu jam agak terlambat dari biasanya. Pukul 09.00 dirinya baru tiba di kantor gubernur DKI.
Ia pun sudah mendelegasikan Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menjadi inspektur upacara dalam peringatan Hari Ibu tingkat DKI Jakarta di Lapang IRTI Monas.
"Kasih Wagub saja," ujar Ahok disinggung ketidakhadirannya dalam upacara tersebut.
Dijelaskan Mantan Bupati Belitung Timur ini biasanya dirinya membawa pekerjaan berupa berkas-berkas yang membutuhkan tanda tangannya ke rumah pada hari libur. Sehingga ketika dirinya di luar kota pekerjaannya menumpuk dan terpaksa harus diselesaikan secepatnya.
"Kerjain dari rumah saja. Kan ada dua koper gede yang nggak selesai. Kalau kita jumat-sabtu pergi, saya kan butuh sabtu kerjain 3 jam, minggu 3 jam. Karena cuma kerjainnya hari minggu ya dikerjain di rumah tadi," ujarnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/tribunnews/foto/bank/originals/pelajar-berebut-selfie-bersama-ahok_20141218_165925.jpg)