Rabu, 5 November 2025

Pilgub DKI Jakarta

"Teman Ahok" Capai 1 Juta KTP, Hasnaeni Bilang Masih Ada 11 Juta KTP Lagi Sisanya

Menurut Hasnaeni, capaian tersebut bukan masalah dan perlu diapresiasi.

Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM/TRIBUNNEWS.COM/LENDY RAMADHAN
Kandidat Gubernur DKI Jakarta, Mischa Hasnaeni Moein berbincang kepada para awak media, menjelang fit & proper test Calon Gubernur DKI Jakarta Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) di Kantor Dewan Pimpinan Pusat PDIP, Jl. Pangeran Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (11/2/2016). TRIBUNNEWS.COM/LENDY RAMADHAN 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Hasnaeni Moein atau "Wanita Emas" ikut berkomentar tentang capaian "Teman Ahok" yang mendapat dukungan 1 juta kartu tanda penduduk (KTP).

Menurut Hasnaeni, capaian tersebut bukan masalah dan perlu diapresiasi.

Namun, kata Hasnaeni, jumlah penduduk dan pemilih di Jakarta masih banyak.

"Tapi kan, daftar pemilih di DKI 8,7 juta. Daftar penduduk Jakarta 12 juta. Jadi masih ada 11 juta, jadi tidak usah khawatir. Masih banyak sisanya," kata Hasnaeni di Seknas Bappilu PPP, Jakarta Selatan, Senin (20/6/2016).

Hasnaeni memilih untuk menunggu penyelenggaraan Pilkada DKI Jakarta 2017. Pasalnya, jumlah KTP dukungan bagi Ahok juga dianggap belum mengancam.

Relawan "Teman Ahok" berhasil mengumpulkan satu juta dukungan KTP untuk Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.

Hingga berita ini dibuat, KTP yang terkumpul sebanyak 1.024.632 KTP.

"Kami berterima kasih atas dukungan teman-teman semua," ujar Jubir Teman Ahok, Amalia Ayuningtyas di Markas Teman Ahok di Graha Pejaten, Jakarta Selatan, Minggu (19/6/2016).

Penulis: Kahfi Dirga Cahya

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved