Kamis, 22 Januari 2026

Pilgub DKI Jakarta

Sandiaga Uno Siap Menggandeng Saefullah

Bakal calon gubernur dari Partai Gerindra Sandiaga Salahudin Uno siap dipasangkan dengan Sekretaris Daerah Jakarta, Saefullah.

Editor: Dewi Agustina
Kahfi Dirga Cahya
Bakal calon gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno di Balai Kota, Jakarta, Jumat (12/8/2016). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Dennis Destryawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bakal calon gubernur dari Partai Gerindra Sandiaga Salahudin Uno siap dipasangkan dengan Sekretaris Daerah Jakarta, Saefullah.

Gerindra termasuk dalam Koalisi Kekeluargaan, termasuk dengan PDIP, PKS, PKB, PPP, PAN, dan Demokrat. Namun besar kemungkinan PDIP keluar dari koalisi.

Karenanya nama-nama calon wakil gubernur telah diajukan partai-partai dalan Koalisi Kekeluargaan untuk mendampingi Sandiaga, termasuk Saefullah.

"Saya prinsipnya bisa bekerja sama dengan siapapun juga demi Jakarta yang lebih baik," ujar Sandiaga di Kanal Banjir Timur, Jakarta Timur, Minggu (21/8/2016).

Dua partai, yakni Gerindra dan PKB, mengusulkan nama Saefullah. Sedangkan, partai lainnya masih mempertimbangkan sosok alternatif pendamping Sandiaga.

"Pak Saefullah yang sedang diajukan. Ada beberapa nama lain, diumumkan besok hari Senin," kata Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra tersebut.

Koalisi Kekeluargaan tengah mencari strategi alternatif di Pilkada. Utamanya, bila PDIP membelot untuk kemudian mengusung petahana Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

Rencananya, pada pekan depan akan ada konsolidasi antar partai, sebelum mendaftarkan nama pasangan calon ke Komisi Pemilihan Umum pada 21 September mendatang.

"Minggu besok akan ada konsolidasi lagi, dan tiga minggu ke depan kita akan finalkan nama-nama yang sudah ke luar, ada beberapa nama yang cukup dominan," ucapnya.

Hingga kini, kata Sandiaga, dirinya tengah melakukan komunikasi politik dengan para calon pendampingnya. Beberapa waktu lalu, dia sudah bertemu dengan Saefullah di Balai Kota, Jakarta Pusat.

"Saya terus melakukan taruh politik dengan beberapa calon yang memang sudah diusulkan oleh koalisi partai, tentunya nanti mekanisme partai koalisi akan mengumumkan kepada publik," kata Sandiaga.

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2026 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved