Jumat, 23 Januari 2026

Jadi Presenter Program Kriminal, Pria Berkepala Plontos Ini Sering Dikira 'Bang Napi'

Pria yang yang disebut 'Bang Napi' ini akrab ditelinga penonton karena slogan yang cukup terkenal, yaitu 'Waspadalah..waspadalah'.

Saldy Nurzaman
TribunnewsBogor.com/Lingga Arvian Nugroho 

TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Anda pasti sering melihat penampilan pria bertopeng dan memakai slayer di kepala jika pernah menonton program 'Sergap' disebuah televisi swasta.

Pria yang yang disebut 'Bang Napi' ini akrab ditelinga penonton karena slogan yang cukup terkenal, yaitu 'Waspadalah..waspadalah'.

Namun siapa sangka, meski Bang Napi sudah jarang tampil lagi di televisi, ternyata sebutannya masih melekat di hati para penonton.

Baca: 4 Fakta Tewasnya Pembalap Drag Race Muda Denis Kancil, Prestasi Sampai Idola Cewek ABG

Lucunya, pria yang kerap disangka Bang Napi adalah sosok ini.

Padahal pria ini adalah pembawa acara di program Sergap bukan pemeran Bang Napi.

Kepada TribunnewsBogor.com, Saldy Nurzaman nama pembawa acara itu mengaku hingga kini masih banyak orang yang menganggap dirinya adalah Bang Napi.

"Karena saya sering tampil bareng dengan Bang Napi, jadinya saya disangka Bang Napi, padahal bukan," ujar Saldy Nurzaman saat ditemui di acara Jaksa masuk pesantren, Selasa (3/10/2017).

Memang, perawakan Saldy Nurzaman tinggi besar dengan kepala plontos.

Baca: Kerabat Pelaku Penembakan Las Vegas: Kami Masih Bingung, Terkejut dan Membisu

"Kadang nih kalau saya lagi jalan ke luar atau menghadiri sebuah acara atau kegiatan sering kali masyarakat salah orang, iya banyak yang manggil bang napi ya bang napi, padahal bukan," katanya.

Saldy Nurzaman diketahui merupakan rekan satu tim dari sosok bang napi tersebut.

Meski profesi mereka hampir sama namun Saldy selalu menganggap sosok bang napi itu sebagai kakak seniornya.

"Padahal kita enggak ada ikatan darah saudara kandung, tapi sebagai rekan seprofesi, satu tim dalam Seputar Indonesia, karena bang napi itu senior editor news saya," ujarnya.

Saldy menambahkan bahwa bang napi yang sering mengucapkan kata 'waspadalah-waspadalah' adalah bang napi yang mengisi program news pada siang hari.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2026 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved