Jumat, 3 Oktober 2025

Pilpres 2024

Habiburokhman Bocorkan akan Ada Partai Merapat ke Gerindra, Golkar Bahas Kedekatan

Terkait cawapres yang akan mendampingi Prabowo Subianto, kata Habiburokhman, masyarakat diminta untuk sabar menunggu momentum yang tepat.

Instagram @prabowo
Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto -Terkait cawapres yang akan mendampingi Prabowo Subianto, kata Habiburokhman, masyarakat diminta untuk sabar menunggu momentum yang tepat. 

TRIBUNNEWS.COM - Wakil ketua umum DPP Partai Gerindra Habiburokhman menyebut dalam waktu dekat akan ada partai baru yang bergabung ke koalisinya.

Partai tersebut bakal segera menyatakan dukungannya kepada Prabowo Subianto.

Kendati demikian, pihaknya belum bisa membocorkan partai mana yang akan merapat ke Partai Gerindra.

"InsyaAllah, dalam waktu dekat ada juga anggota baru yang merapat, saya nggak tahu (partai tersebut di luar parlemen atau tidak)."

"Yang pasti, bulan Juli ini akan ada perkembangannya," ungkap Habiburokhman dikutip dari Kompas Tv.

Baca juga: Nurul Arifin: Partai Golkar Tetap Solid Dukung Kepemimpinan Airlangga Hartarto

Terkait cawapres yang akan mendampingi Prabowo Subianto, kata Habiburokhman, masyarakat diminta untuk sabar menunggu momentum yang tepat.

Pasalnya hal itu menjadi kewenangan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar.

"Cawapres kita tunggu Pak Prabowo dan Muhaimin," ungkap Habiburokhman.

Airlangga dan Prabowo Sering Bertemu

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengakui belakangan ini sering bertemu dengan Prabowo Subianto.

Hal itu disampaikan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian itu setelah selesai rapat internal di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis, (13/7/2023).

"Ya sering, (bertemu Prabowo)," kata Airlangga.

Airlangga menjelaskan, pertemuan tersebut membahas politik praktis dan mengenai arah Indonesia ke depan. 

Kendati demikian pihaknya tidak menjelaskan secara detail apa pokok pembahasan dalam pertemuan keduanya.

Untuk diketahui, Partai Golkar hingga kini belum menyatakan arah dukungannya di Pilpres 2024.

Baca juga: Zaki Iskandar Tegaskan Tidak Ada Munaslub Bagi Partai Golkar DKI Jakarta 

Partai Golkar pun masih melakukan penjajakan dengan partai-partai yang sudah menyatakan arah dukungan di Pilpres 2024.

"(Dengan) Pak Prabowo ya tentu politik yang praktis dan Indonesia ke depan," kata Airlangga.

Saat ditanya mengenai kemungkinan Partai Golkar memberikan arah dukungan, Airlangga menyebut politik saat ini masih cair.

Sebelumnya, sempat berhembus kabar Partai Golkar bakal menyampaikan arah dukungannya sebelum 17 Agustus 2023 mendatang.

Sekretaris Jenderal Partai Gerindra, Ahmad Muzani, menjelaskan bahwa Golkar dan Gerindra tengah menjalin komunikasi intensif dalam beberapa waktu terakhir.

Prabowo Subianto dan Airlangga Hartarto ungguli Anies-AHY dan Ganjar-Erick dalam survei terbaru LSI.
Prabowo Subianto dan Airlangga Hartarto ungguli Anies-AHY dan Ganjar-Erick dalam survei terbaru LSI. (Istimewa)

Baca juga: Incar Posisi Airlangga, Dewan Pakar Dinilai Tengah Manfaatkan Ketidakjelasan Golkar di Pilpres 2024

Bahkan, beberapa kali Prabowo menemui Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto.

"Kita intensif dengan Golkar, Pak Prabowo bertemu Pak Airlangga beberapa kali, Pak Airlangga datang beberapa kali," ungkap Ahmad Muzani, Rabu (12/7/2023).

Dalam komunikasi intensif ini, pihaknya menaruh harapan agar Golkar mendekat dan mendukung Prabowo Subianto sebagai calon presiden.

"Itu harapan kami. Kami tidak geer mudah-mudahan ini bukan suatu omongan geer. Tapi harapan kami Golkar bisa bersama-sama dengan Pak Prabowo untuk mengusung beliau sebagai calon presiden," jelas Ahmad Muzani.

(Tribunnews.com/Galuh Widya Wardani/Taufik Ismail)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved