Piala Dunia 2022
Jadwal Piala Dunia 2022 Timnas Belanda vs Timnas Ekuador, Live SCTV Pukul 23.00 WIB
Berikut jadwal Piala Dunia 2022 antara Wales vs Iran dan live streaming di SCTV dan Vidio.
Penulis:
Muhamad Deni Setiawan
Editor:
Arif Tio Buqi Abdulah
TRIBUNNEWS.COM - Jadwal Piala Dunia 2022 matchday kedua dilaksanakan pada Jumat (25/11/2022).
Pertandingan Timnas Belanda vs Timnas Ekuador akan digelar di Stadion Internasional Khalifa pada pukul 23.00 WIB.
Keseruan laga ini dapat disaksikan melalui tayangan SCTV dan live streaming Vidio.
Baca juga: Sesaat Lagi Live Streaming Timnas Wales vs Iran di Piala Dunia 2022, Link SCTV di Sini
Jadwal Piala Dunia 2022
Jumat, 25 November 2022
Pukul 23.00 WIB: Belanda vs Ekuador.
Live Streaming
Preview
Belanda dan Ekuador sama-sama berhasil memenangkan pertandingan pertama mereka di Piala Dunia 2022.
Kali ini mereka akan bertemu untuk membuktikan tim mana yang lebih baik.
Dikutip dari sportsmole.co.uk, Memphis Depay, pemain depan Belanda bisa masuk sebagai sebelas pemain utama dengan Cody Gakpo dan Steven Bergwijn juga akan tampil di lini depan.
Kemungkinan Belanda akan bermain dengan formasi 3-5-2, memasukkan Frenkie de Jong dan Steven Berghuis di lini tengah, serta Denzel Dumfries dan Daley Blind di area full-back.
Sementara untuk Ekuador, Enner Valencia mengalami cedera lutut saat bentrok dengan Qatar, tetapi pemain berusia 33 tahun itu diperkirakan akan tersedia untuk memulai pertandingan ini.
Valencia adalah pencetak gol terbanyak sepanjang masa Ekuador dengan raihan 37.
Pelatih Ekuador, Gustavo Alfaro bisa membuat perubahan dengan Jeremy Sarmiento berpotensi untuk dimainkan.
BACA:
Jadwal Lengkap Piala Dunia 2022
Profil 8 Stadion Piala Dunia Qatar
Daftar Peserta dan Pembagian Grup Piala Dunia 2022
Sejarah Piala Dunia atau FIFA World Cup
(Tribunnews.com/Muhamad Deni Setiawan)
Sumber: TribunSolo.com
Qatar vs Senegal di Piala Dunia 2022: Misi Felix Sanchez Selamatkan Wajah Tuan Rumah |
---|
Pesan Terbuka Cristiano Ronaldo ke Man United Seusai Bikin Rekor Baru di Piala Dunia 2022 |
---|
Susunan Pemain Timnas Wales vs Iran di Piala Dunia 2022: Adu Tajam Bale dan Taremi & Prediksi Skor |
---|
Lihat Budaya Bersih-bersih Suporter Jepang di Piala Dunia 2022, Ricky Harun Akui Tersentil |
---|