Anggota Klub Moge Datangi Rumah Capt Irianto
Joko menyebutkan, pihaknya memberikan dorongan mental kepada istri dan dua anak Irianto
TRIBUNNEWS.COM, SIDOARJO - Meski belum ada informasi yang pasti tentang keberadaan pesawat AirAsia QZ8501 yang hilang kontak, Minggu, 28 Desember 2014, rumah pilot pesawat itu sudah dipenuhi tamu. Pilot AirAsia QZ8501 rute Surabaya - Singapura ini adalah Capt Irianto.
Ia tinggal di Perumahyan Pondok Jati, Sidoarjo. Para tamu yang hadir adalah para anggota komunitas Motor Besar Club (MBC). Capt Irianto juga bergabung dalam komunitas ini. (Baca juga: JK: Kemungkinan Besar AirAsia QZ8510 Alami Kecelakaan)
"Kami sepakat berkumpul di kediaman kapten Irianto untuk sama-sama mendampingi keluarganya," kata Joko Bagus, Ketua MBC, saat dihubungi dan sudah berada di kediaman sang kapten pilot.
Joko menyebutkan, pihaknya memberikan dorongan mental kepada istri dan dua anak Capt Irianto agar mereka tidak sendiri dalam menerima kabar hilang kontaknya pesawat AirAsia ini.
"Kami juga tidak tahu apakah yang terjadi pada pesawat. Tapi harapan kami semua baik-baik saja, pesawat hanya tersesat, dan bisa tidak mengalami hal buruk," ungkap Joko.
Suasana di kediaman Capt Irianto, masih biasa saja, saling sapa dan berdoa untuk diberi keselamatan sambil menunggu kabar baik, mereka juga menyaksikan siaran televisi yang mengabarkan informasi ini. (Sri Handi Lestari)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/tribunnews/foto/bank/originals/foto-kapten-pilot-irianto_20141228_201258.jpg)