Nikahi Gadis Pontianak, Ovie Wali Band Bulan Madi ke Mekkah
Sekitar pukul 10.20, pria lulusan pesantren Syarif Hidayatullah Jakarta ini resmi menjadi suami Ria
TRIBUNNEWS.COM -- Disaksikan kerabat terdekat dan undangan, Ovie, sapaan akrab Hamzah Shopi, keyboard Wali Band mengikat janji suci dengan Ria Trisni di Masjid Agung Al Falah Jalan Hasanudin Pontianak. Sekitar pukul 10.20, pria lulusan pesantren Syarif Hidayatullah Jakarta ini resmi menjadi suami Ria.
Suasana haru menyelimuti prosesi sakral tersebut. Baik Ovie maupun ayahanda Ria, Ismail M Noor tak dapat menyembunyikan tangis kebahagiaannya usai Ijab dan Qabul anak perempuan satu-satunya yang saat ini masih tercatat sebagai mahasiswi tingkat akhir Jurusan Epidemiologi, Sarjana Kesehatan Masyarakat (SKM) Muhammadiyah Pontianak.
Selama prosesi berlangsung tidak terlihat satu pun anggota grup musik asal Tangerang Selatan ini. Menurut keterangan salah satu kerabat terdekat, personel grup musik yang dibentuk pada 1999, yang digawangi Faank (vokal), Apoy (gitar), Tomi(drum), dan Nunu (bass) sedang ada jadwal manggung di Banjarmasin dan Malang.
Saat ditemui tribun, Ismail yang tengah mempersiapkan becak untuk kendaraan kedua mempelai menuju rumahnya mengaku sedih bercampur bahagia. "Saya punya anak lima dan 4 di antaranya adalah laki-laki. Karena melepas anak wanita satu-satunya, saya merasa sedih," ujarnya. Ia mengatakan ada perasaan tegang dan haru menyelimutinya saat akan menyerahkan putrinya kepada Ovie.
Ismail berharap pernikahan Ria yang merupakan anak keempat dari lima bersaudara ini diridhoi Allah. Sambil menahan tangis, ia mengatakan Ria merupakan pribadi yang ceria. Saat ini putrinya tengah menyelesaikan skripsi. "Saya sangat terharu, dan berharap kehidupan Ria nantinya lebih baik dari sekarang. Saat ini Ria tinggal menyelesaikan skripsinya," ujarnya.
Ia mengatakan persiapan pernikahan sudah dilakukan 2 bulan sebelumnya. Ibunda Ria, Sulastri juga mengaku tak dapat menggambarkan kebahagiannya. "Semoga lebih baik ke depannya, menjadi keluarga yang sakinah mawaddah," ujarnya sambil menangis.
Meski terpaut empat tahun lebih muda, Ovie berkeyakinan Ria akan mampu menjadi istri yang baik untuknya. Hubungan mereka yang sempat putus nyambung itu, akhirnya dipersatukan dalam ikatan mahligai rumah tangga. Ovie tampak gagah dengan setelan putih telok belanganya. Begitu juga Ria, ia tampak kelihatan cantik dengan balutan kebaya dan jilbab putihnya.
Malamnya, resepsi pernikahan yang digelar di Gedung PCC mengusung konsep melayu. Mereka bersanding di atas pelaminan mengenakan rancangan Aluira, Perancang Jakarta. Karena momen pentingnya ini, Ovie harus absen manggung dalam beberapa hari. " Saya izin dulu sementara waktu untuk tidak manggung. Setelah usai acara, saya akan kembali kerja lagi," ungkap Ovie.
"Alhamdulillah senang dengan prosesi yang sudah dijalani dan Alhamdulillah semua berjalan lancar. Mudah-mudahan yang mendengarkan ini mendoakan saya, semoga pernikahan ini sakinah, mawaddah dan warohmah," ujarnya.
Saat ditanya perasaan saat mengucapkan qobul, ia mengatakan tak bisa menggambarkannya. "Tegang banget, saya berharap ke depan semoga kami dibukakan pintu rizeki yang luas diperpanjang usia jodohnya, langgeng sampai akhir. Semoga keturunannya sholeh dan sholehah," ujarnya.
Ketika ditanyakan tentang momongan, mereka memiliki pendapat masing-masing. Ria menginginkan hanya anak dua, sedangkan Ovie ingin lima anak. "Saya sih terserah Allah dikasih enam atau tujuh, saya akan syukuri. Kita liat nanti, rezeki untuk rezeki anak serahkan pada Allah yang memberi, kita tinggal terima saja," imbuh Ovie sambil tertawa.
Usai pernikahan digelar, mereka berencana berbulan madu ke Mekkah. Mereka akan umroh bersama-sama. "Menunggu waktunya yang tepat. Pas Ovienya bisa cuti, kita akan umroh bersama-sama," tutur Ria.
Awal jalinan kasih di antara Ria dan Ovie terjalin saat mereka bersama-sama ikut tour Konser Djarum Wali dan Armada pada tahun 2011 di lima titik daerah Kalbar.
Ketika itu Ria ditunjuk sebagai Master of Ceremony dalam konser tersebut. Kebersamaan mereka terjalin saat konser itu. Di awal pertemuan mereka masih biasa-biasa saja. Belum ada getaran yang timbul satu sama lain.
"Dua minggu saya ikut tour bersama mereka. Dan kedekatan di antara kami terjalin ketika di kota ketiga, yaitu di Sanggau. Ia sudah mulai menegur sapa dan mengajak saya makan. Dan di kota ke 4, tiba-tiba ia menembak saya mengungkapkan bahwa ia ingin mengenal saya lebih dekat. Waktu ia ucapkan itu disaksikan Tomy (drummer Wali Band), beberapa temannya dan driver," terang Ria Trisni, cewek yang hobi travelling itu, Kamis (17/4).
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/tribunnews/foto/bank/originals/20140421_013826_ovie-keyboard-wali-band-menikah.jpg)