Jumat, 3 Oktober 2025

Ashraf Sinclair Meninggal

Ashraf Sinclair Suami BCL Meninggal Dunia karena Serangan Jantung, Instagramnya Banjir Ucapan Duka

Suami Bunga Citra Lestari, Ashraf Sinclair meninggal dunia pada Selasa (8/2/2020). Menurut kabar, Ashraf Sinclair meninggal karena serangan jantung.

Instagram @bclsinclair
Sederet artis mengucapkan bela sungkawa atas kepergian suami BCL, Ashraf Sinclair. Dian Sastro bahkan mengaku tak percaya. 

TRIBUNNEWS.COM - Suami penyanyi Bunga Citra Lestari, Ashraf Sinclair, meninggal dunia pada Selasa (8/2/2020).

Kabar meninggalnya Ashraf Sinclair ini telah dibenarkan oleh manajer Bunga Citra Lestari, Doddy.

"Iya (benar meninggal)," kata Doddy kepada Kompas.com via WhatsApp, Selasa (8/2/2020).

Menurut penuturan Doddy, Ashraf Sinclair meninggal dunia akibat serangan jantung.

Baca: Video Klip Menghapus Jejakmu Duet Bareng BCL Tayang, Ariel NOAH Senyum Janjikan Ini: Semoga Jodoh

Baca: Pemotor yang Seruduk Mobil di Turunan Flyover Manahan Solo Alami Luka, Bagian Kepala Belakang Sobek

"Serangan jantung," ujar Doddy.

Dari informasi yang dihimpun, Ashraf mengembuskan napas terakhirnya dalam usia 40 tahun pada pukul 04.00 WIB.

Ketika kabar meninggalnya Ashraf ini mulai menyebar, banyak dari kalangan artis mengucapkan belasungkawa dalam akun Instagram BCL maupun Ashraf.

Dalam unggahan Bunga Citra Lestari dalam akun Instagram @bclsinclair pada tiga hari yang lalu, beberapa artis sudah mengucapkan belasungkawa atas kematian Ashraf.

Baca: Episode Terakhir Drama Korea Crash Landing On You Raih Rating Tertinggi tvN, Kalahkan Goblin

Baca: Australia Akan Evakuasi 200 Warganya dari Kapal Diamond Princess Yang Dikarantina di Jepang

Seperti Laudya Cynthia Bella, Mario Ginanjar, Evan Sanders, dan Ayushita.

Dalam akun Instagram Ashraf Sinclair, @ashrafsinclair, juga dibanjiri ucapan duka.

Luna Maya, Dian Sastro, Cathy Sharon hingga Yuni Shara ikut mendoakan Ashraf Sinclair.

@laudyacynthiabella: "Turut berduka cita ngeeee (emote sedih)"

@marioginan7ar: "Unge, yang tabah ya. Gua dan segenap keluarga Kahitna mendoakan tempat yang terbaik buat Ash. Sending you our prayers. (emote sedih)"

@iam.ebansanders: "Turut berduka cita ungee (emote sedih) (emote prayer)"

@ayushita: "Innalilahiwainailaihirojiun sabar ya nge... turut berduka cita sedalamnya (emote prayer) be strongggg nge (emote love)"

@lunamaya: "Innalillahi wa innailaihi rojiuunn (emote sad)"

@therealdisastr: "(emote nangis) semoga dipermudah semua urusannya, semoga dikuatkan keluarganya. Still can't believe this is happening (emote nangis)"

@cathysharon: "Rest in Peace (emote prayer)"

@yasminhani: "Aasshhhh (emote sedih)"

@yunishara36: "Alfatihah (emote prayer)"

Untuk diketahui, Ashraf dan BCL diketahui menikah pada 8 November 2008.

Keduanya dikaruniai seorang putra yang lahir pada 2010 dan diberi nama Noah Sinclair.

Baca: Vanessa Angel Pernah Dihubungi Psikolog DS, Diberi Nomor untuk Curhat: Biar Plong

Baca: Keluarga Lina Jubaedah Sebut Teddy Pardiyana Pembohong

Sebelum meninggal dunia, Ashraf sempat mengunngah foto saat dirinya berlibur di Amerika Serikat.

Dalam unggahannya tersebut, Ashraf nampak masih segar bugar.

"Manhatten steam," tulis Ashraf dalam postingannya tersebut.

Berikut momen-momen Ashraf Sinclair dan Bunga Citra Lestari saat berlibur di Amerika Serikat:

(Tribunnews.com/Whiesa/Pravitri) (Kompas.com/Andi Muttya Keteng Pangerang)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved