Glenn Fredly Meninggal Dunia
Air Mata Dira Sugandi dan Arie Kriting Menetes di Sounds Rights untuk Glenn Fredly
Komika Arie Kriting dan penyanyi Dira Sugandi tak kuasa menahan tangis ketika mengisi acara Sounds Rights untuk Glenn Fredly, Rabu (15/4/2020).
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Komika Arie Kriting dan penyanyi Dira Sugandi tak kuasa menahan tangis ketika mengisi acara Sounds Rights untuk Glenn Fredly, Rabu (15/4/2020).
Acara ini merupakan tribute untuk mendiang musisi Glenn Fredly yang aktif dalam banyak kegiatan sosial dan sebagainya.
Dalam acara yang ditayangkan secara langsung di akun YouTube Amnesty International Indonesia, Rabu (15/4/2020) malam, Arie Kriting yang bertindak sebagai pemandu acara dan Dira Sugandi sebagai penampil tak kuasa menahan air mata kala mereka teringat sosok Glenn Fredly semasa hidup.
Dira mengaku terakhir kali bertemu Glenn dalam perayaan acara ulang tahun ke-80 Bob Tutupoli.
Dira belajar banyak hal dari Glenn, bukan hanya soal musik, tetapi juga aksi sosial.
"Saya beruntung banget bisa diketemukan dengan sosok Glenn, karena banyak banget yang gue dapat dari sosoknya. Gue belajar berkarya dengan sepenuh hati, menghargai perbedaan, memberi kontribusi dengan platform yang kita punya, banyak banget deh yang gue dapat dari Glenn," ucap Dira.
Dira kemudian menyanyikan lagu "Sekali Ini Saja" milik Glenn Fredly dengan penuh penghayatan.
Usai menyanyikan salah satu lagu populer Glenn itu, Dira langsung menangis.
Ia mengusap air matanya beberapa kali dengan tisu.
Arie yang sudah menganggap Glenn sebagai kakak sendiri turut menangis.
Glenn Fredly Meninggal Dunia
1. Desta Kenang Kepergian Glenn Fredly: Dia Orang Baik, Kangen Ngobrol sama Dia |
---|
2. Hampir Setengah Tahun Hidup Tanpa Glenn Fredly, Mutia Ayu Berencana Menikah Lagi atau Tidak? |
---|
3. 4 Bulan Ditinggal Glenn Fredly, Apa Kabar Gewa Putri Kecilnya? Mutia Ayu Beri Berita Gembira |
---|
4. Tepat 3 Bulan Kepergian Sang Suami, Mutia Ayu Ikut Konser, Nyanyikan Lagu Kesukaan Glenn Fredly |
---|
5. 40 Hari Ditinggal, Mutia Ayu dan Tompi Posting Kenangan Bersama Glenn Fredly |
---|