Mita The Virgin Kenang Perjuangan Sang Ibu Melawan Kanker Paru Stadium 4
Mita The Virgin mengenang perjuangan sang ibu yang wafat setelah berjuang melawan kanker paru stadium 4.
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Musisi Mita The Virgin mengenang perjuangan sang ibu yang wafat setelah berjuang melawan kanker paru stadium 4.
Mita menceritakan sang ibu tetap kuat dan optimis hingga akhir hayatnya.
“Ya aku optimis karena awalnya dokter vonisnya 3 bulan waktu itu. Tapi ternyata mama bertahan lebih dari setahun, satu tahun itu aku optimis banget sih,” ujar Mita di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Sabtu (28/6/2025).
Mita diketahui merawat ibunya selama satu setengah tahun untuk bisa sembuh dari sakit kanker paru bersama adik dan adik iparnya.
Dalam kondisi tersebut Mita harus bolak-balik ke rumah sakit untuk melakukan kontrol.
“Jadi, merawat mama sama adik tuh enggak ada mengeluh, kami bolak-balik rumah sakit, terus di rumah juga kami ngurusin mama, ini, itu, segala macam. Waktu, materi, segala macam lah sudah enggak dipikirin lagi,” ungkapnya.
Bagi Mita, merawat sang ibu saat itu menjadi bagian dari rutinitasnya.
“Sudah kayak kebiasaan saja aku bolak-balik rumah sakit, tuh sudah kayak jadi kerjaan. Sama sekali sedikit pun enggak ada mengeluh karena mama juga kuat banget ya, neng. Enggak kelihatan kayak orang sakit,” kenangnya.
Baca juga: Ibunya Idap Kanker Paru, Mita The Virgin: Semangatnya untuk Sembuh Luar Biasa
Mita juga mengungkapkan bahwa sang ibu memiliki semangat hidup yang tinggi dan selalu menjaga pikirannya tetap positif.
“Sampai mama enggak mau sebut dirinya sakit kanker, sebutnya tumor begitu. Itu buat alihkan pikiran mama karena mama pikirannya positif terus,” tuturnya.
Sosok ibunya menjadi penyemangat Mita terus berkarya bareng The Virgin yang selalu mendukungnya di dunia musik.
“Mama support banget,” imbuh Mita.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/tribunnews/foto/bank/originals/Penampilan-baru-Mita-The-Virgin-dengan-rambut-panjang-rge.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.