Kabar Artis
Jefri Nichol dan Ameera Khan Kepergok Saling Unfollow, Gosip Putus Menyebar
Artis Jefri Nichol dan selebgram Ameera Khan kepergok saling unfollow di Instagram. Kini pasangan bucin dua negara diterpa gosip putus.
Ringkasan Berita:
- Artis Jefri Nichol dan Ameera Khan kepergok saling unfollow Instagram
- Selain itu, Jefri Nichol dan Ameera Khan sama-sama menghapus foto di feed Instagram mereka
- Pasangan bucin beda negara ini diterpa isu putus
TRIBUNNEWS.COM - Artis Jefri Nichol dan selebgram Ameera Khan kepergok saling unfollow di Instagram.
Pasangan selebriti dua negara tersebut dikenal pasangan bucin.
Pasalnya menjalani hubungan asmara jarak jauh membuat Jefri Nichol dan Ameera Khan saling menghubungi selama lebih dari 48 jam.
Setiap mendatangi podcast, pemeran film Pertaruhan tersebut hampir selalu terhubung dengan Ameera Khan melalui sambungan telepon.
Menjalin hubungan selama satu tahun, kebiasaan tersebut masih dilakukan oleh Jefri Nichol dan Ameera Khan.
Terakhir saat Jefri Nichol menjadi bintang tamu di YouTube Raditya Dika pada 6 Oktober 2025 lalu, hal itu masih dilakukan keduanya.
Bahkan Jefri Nichol sempat menanyakan beberapa hal yang harus dipersiapkan untuk menjalani hubungan ke jenjang yang lebih serius.
Namun kebucinan tersebut bak mulai sirna.
Isu asmara Jefri Nichol dan Ameera Khan kandas pun beredar.
Hal ini bermula dari Jefri Nichol dan Ameera Khan saling menghapus foto berdua di Instagram.
Baca juga: Pacaran Beda Negara, Jefri Nichol Ngaku Kesulitan PDKT dengan Bahasa Inggris
Terbaru menurut pantauan Tribunnews, akun Instagram @littlemisskhan dan @jefrinichol sudah tak saling mengikuti.
Ameera Khan memilih membatasi kolom komentar Instagram-nya.
Ia masih aktif membagikan aktivitas bersama keluarga.
Berbeda dengan Jefri Nichol yang tak membatasi kolom komentar Instagram.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.