Jumat, 14 November 2025

Kabar Artis

DJ Bravy Putus dengan Erika Carlina usai Ketahuan DM Wanita Lain, Roy Shakti Beri Peringatan

Bravy putus dengan artis Erika Carlina setelah ketahuan DM wanita lain. Influencer Roy Shakti beri peringatan keras kepada sang DJ.

Kolase Tribunnews, Tribunnews.com/ Bayu Indra Permana
ERIKA BRAVY PUTUS - Aktris Erika Carlina (kiri) menyambangi Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Jumat (31/10/2025). DJ Bravy (kanan) ditemui di kawasan Daan Mogot Jakarta Barat, Senin (4/8/2025). DJ Bravy mengaku putus dengan Erika Carlina setelah ketahuan DM wanita lain. 
Ringkasan Berita:

TRIBUNNEWS.COM - Jalinan asmara DJ Bravy dengan Erika Carlina kandas di tengah jalan.

Padahal, pasangan itu telah mengumumkan pertunangan baru-baru ini.

Diakui DJ Bravy alasan putusnya hubungan dengan Erika Carlina karena kesalahannya telah berselingkuh.

Pria bernama lengkap Bravyson itu mengakui menghubungi wanita lain lewat DM Instagram saat berpacaran dengan Erika.

Kandasnya hubungan mereka pun mendapat respons dari influencer Roy Shakti.

Roy Shakti lantas memberikan peringatan keras kepada DJ kelahiran Jakarta, 10 Desember 1988 itu

"Gue baru tahu loh ya ternyata kasusnya DJ Bravy putus karena ada perselingkuhan dan terbukti dengan screenshot dari DM," ucap Roy, dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Rabu (12/11/2025).

"Aduh, kalian ini cowok-cowok terutama yang sudah selebriti ya. Otaknya itu di mana sih, bro?"

"DM itu bisa menghancurkan Anda," sambungnya.

Roy juga mengingatkan Bravy agar hati-hati mengirim pesan lewat DM.

Menurut Roy Sakti, DJ Bravy tidak belajar dari pengalaman sebelumnya bahwa DM di sosial media bisa menghancurkan kehidupan asmara seseorang.

Baca juga: Janji DJ Bravy ke Erika Carlina sebelum Putus hingga Koar-koar Telah Selingkuh

"Lu kalau mau nakal ajak ketemuan. Nah, udah habis itu mau diapain juga terserah," kata Roy Shakti.

"Tapi hati-hati dengan yang namanya DM. Gua juga sering kok kayak gitu. Dipancing-pancing begitu tuh gua sering ya."

"Tapi gua ngomong hati-hati sekali kita di screenshot. Tamatlah riwayat kita dari DM. Kok enggak belajar-belajar sih?" tambahnya.

DJ Bravy Memohon Maaf Selingkuh dari Erika Carlina

DJ Bravy mengaku telah putus dari Erika Carlina karena dirinya berselingkuh.

Chat mesra yang dulu viral di media sosial pun dibenarkan oleh Bravy.

Bahkan pengkhianatan tersebut, terjadi beberapa minggu sebelum Erika Carlina melahirkan.

Sempat mencoba memperbaiki hubungan selama hampir dua bulan, Bravy dan Erika Carlina memilih mengakhiri hubungan asmara mereka.

Rencana pernikahan pun akhirnya batal.

"Gua sama Erika udah putus, sebenarnya udah putus dari tanggal 31 Oktober atau 1 November, habis gua kelar dari Alexa," terang Bravy dalam sesi live TikTok pada Senin (10/11/2025).

"Sebenarnya udah commitment untuk gak sama-sama lagi apalagi menikah," lanjutnya.

Pria yang kerap disapa Vconk tersebut, pun merasa bodoh telah menyakiti Erika Carlina.

"Kalian yang sakit hati, apalagi Erika pasti sakit hati. Jangankan Erika, gua merasa gua gobl*k, apapun alasannya mau gua mabok atau apa gua mau take the blame, no defense, no counter gua salah," ungkap Bravy.

Setelah melakukan kesalahan, Bravy merasa tudingan orang-orang yang menyebut dirinya tak pantas bersama Erika pun kini ia rasakan.

"Kayaknya gua merasa benar deh (tak pantas buat Erika). Kayaknya gua emang gak deserve love deh," lanjut DJ berusia 36 tahun itu.

Ia pun berniat untuk kembali tak berkomitmen dengan siapapun.

"Kayaknya gua sekarang pengennya gua balik ke rencana awal, gak bisa commite sama perempuan deh," terangnya.

Bravy tak luput memohon maaf atas apa yang dia lakukan.

Ia mengaku, telah menyakiti Erika Carlina terlebih saat sang selebgram menghadapi proses melahirkan.

"Mohon maaf buat temen-temen, apalagi buat fans Erika yang banyak banget yang berekspektasi tinggi ke gua. Sorry banget gua sudah mematahkan ekspektasi kalian, kalau mau benci silahkan gak papa," terang pria kelahiran Jakarta itu.

"Sumpah malu banget, jangankan dia (Erika) gua juga malu banget, sama orang yang sudah support, udah dukung yang udah meluangkan waktu dan energi saat kita dihujat eh guanya gitu, anj*ng," tegasnya.

Ia kembali meminta maaf di depan publik. Bravy pun mengaku sudah berkali-kali memohon maaf pada Erika Carlina namun hubungannya memang tak bisa kembali dilanjutkan.

"'Kenapa jahat banget sama Mbak Er'. Maaf ya gua minta maaf tulus sama temen-temen semua, kalau gua bikin salah sama Erika, sama Erika pun sudah minta maaf beribu-ribu kali cuman udah gak bisa (lanjut)," ungkap Vconk.

Chat Mesra DJ Bravy dengan Wanita Lain Viral

Sebuah tangkap layar chat antara DJ Bravy dan seorang wanita lain viral di lini masa media sosial.

Pesan bernada menggoda itu dituliskan Bravy pada seorang wanita bernama Lintang.

Tampak akun Instagram @bravyson.vconk mengomentari unggahan Instagram Story wanita tersebut.

"Tidur," tulis Bravy.

Wanita itu membalas Bravy.

"Kamu tidur," jawabnya.

Bravy kembali membalas pesan itu mengabarkan keadaannya.

"Iya nih lagi tiduran," balas disjoki berusia 36 tahun tersebut.

Bravy lantas menanyakan kapan wanita tersebut kembali dari Bali.

"Kamu kapan balik dari Bali?" tanya Bravy.

Pesan itu berlanjut.

"Kenapa kopicong (Ko Vconk)," balas perempuan itu.

DJ Bravy mengaku kangen pada perempuan tersebut.

"Gapapa, kangen aja," seloroh Bravy.

Lintang nampak membalas gombalan Bravy dengan nada tak percaya.

"Prett prett," balasnya.

Bravy kemudian meminta persetujuannya untuk menghapus pesan.

"Unsend jangan?" tanya DJ Bravy.

Namun, Lintang melarangnya.

"Kenapa diunsend? Jangan," larang Lintang diiyakan Bravy.

"Oke, kangen aku gak?" tanyanya lagi, namun tak diketahui bagaimana jawaban Lintang.

Tudingan Bravy berselingkuh pun merebak.

Erika sudah bereaksi dengan menghapus sejumlah fotonya dengan pria yang siap menjadi ayah Andrew Raxy Neil itu.

Baca juga: Alasan Terduga Selingkuhan DJ Bravy Sebarkan Chat Mesra Digoda Eks Pacar Erika Carlina, Akui Lelucon

DJ Bravy sempat memberikan klarifikasi setelah pesan dan isu perselingkuhan beredar.

Saat ada warganet yang menyinggung kabar dirinya putus dengan wanita yang akrab disapa Mbak Er itu, Bravy dengan tegas membantah.

“Putus-putus, nggak ada lah. Kalian followers-ku pasti tahu,” ujarnya menepis, Minggu (19/10/2025).

(Tribunnews.com/Indah Aprilin/ Siti N/ Salma)

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved