Kabar Artis
Bicara Asmara Fuji, Haji Faisal Akui Pernah Jodohkan sang Anak: tapi Dia Nggak Mau
Haji Faisal akui pernah jodohkan anak-anaknya termasuk Fujianti Utami alias Fuji dengan anak rekannya tapi ditolak.
"Tentu mungkin dia punya pilihan atau kriteria, tidak menutup kemngkinan kan. Yaudah lah bebas," ucapnya.
Menurut tradisi daerah asalnya, Haji Faisal menyebut setiap orang tua memiliki kewajiban untuk mencarikan jodoh untuk anaknya kalau sudah melebihi batas usia.
Namun Haji Faisal kini merasa Fuji memang belum diharuskan untuk menikah di usianya saat ini.
"Kalau sifatnya kami di daerah saya, orang tua itui berkewajiban mencarikan suami atau istri untuk seorang anaknya, itu wajib, di adat kami seperti itu."
"Itu kalau udah lewat umur, tapi anak saya kan belum lewat umur."
"Kalau udah pantas anak itu untuk punya suami, belum dia punya suami itu orang tua masih berkewajiban mencarikan suami," tutur pria kelahiran Padang, Sumatera Barat itu.
Haji Faisal Klarifikasi Isu Kedekatan Fuji dengan Verrell
Isu merenggangnya hubungan Fuji dan Verrell mulai ramai dibahas publik.
Tidak adanya unggahan ucapan ulang tahun dari Verrell untuk Fuji di media sosial turut memperkuat dugaan bahwa keduanya kini menjaga jarak.
Menanggapi spekulasi tersebut, Haji Faisal, akhirnya buka suara.
Pria yang kerap disapa Opa ini menjelaskan, bahwa dirinya tidak ingin fokus pada satu nama ketika membahas pergaulan Fuji.
"Saya tidak terfokus kepada seseorang ya," ujarnya.
Baca juga: Lama Tak Terlihat Bersama Fuji, Verrell Bramasta Jelaskan Hubungannya: Alhamdulillah Masih Berteman
Ia mengatakan bahwa putri bungsunya merupakan pribadi yang mudah bergaul dan berteman dengan banyak orang.
"Karena sejauh ini anak saya berteman dengan semuanya. Ya istilahnya kalau orangnya baik, dia berteman dengan siapa saja," lanjutnya.
Ia menyebut bahwa apa yang diceritakan Fuji selama ini hanyalah seputar pertemanan.
"Ya curhatnya anak saya kan sekedar perteman," lanjutnya.
Haji Faisal juga menegaskan, ia selalu menanyakan kepada Fuji tentang siapa saja yang dekat dengannya.
Namun, ditegaskannya, tidak pernah ada tanda-tanda hubungan yang mengarah ke hal lebih serius.
"Saya selalu menanyakan kepada anak saya, ia selalu berteman dengan siapapun."
"Dia hanya sekedar berteman, belum ada yang fokus sejauh ini," pungkasnya.
(Tribunnews.com/Ifan/Rinanda)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/tribunnews/foto/bank/originals/Fuji-enggan-menempuh-jalur-mediasi-untuk-menyelesaikan-kasus-dugaan-penggelapan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.