Kamis, 20 November 2025

Kabar Artis

Klarifikasi Rachel Vennya soal Viral Momen Gugup saat Ditanya Bahasa Inggris di Sekolah Putrinya

Viral momen Rachel Vennya gugup saat ditanya bahasa Inggris di sekolah sang anak, Chava. Rachel beri klarifikasi alasannya sering nge-blank.

Tribunnews.com/ Bayu Indra Permana
KLARIFIKASI RACHEL VENNYA - Rachel Vennya ceritakan soal pengalaman perdana syuting film horor di 'Hutang Nyawa', ditemui di XXI Epicentrum Kuningan Jakarta Selatan, Senin (9/12/2024). Klarifikasi Rachel soal tudingan ia tak bisa bahasa inggris saat dampingi putrinya ulang tahun di sekolah. 

Wanita berusia 30 tahun ini mengaku bahwa rasa gugup dan kurang percaya diri itulah yang membuatnya terlihat kesulitan merespons.

Rachel juga menambahkan bahwa kefasihannya belum sempurna, sehingga wajar bila ia terkadang terdengar terbata-bata saat harus berbicara tanpa persiapan.

"Pake bahasa indo aja SAYA TDK BS MENJAWAB apa lg bhs enggres huhu!!." 

"Jd bukan gblk total gt tp emg nga ngo aje ttbb klo bahasa enggres krn gak fluent sekian terima gaji," pungkasnya. 

Penyebab Perceraian Rachel Vennya dan Okin

Penyebab perceraian Rachel dan Okin terungkap lewat siniar YouTube sang selebgram bertajuk 'SleepovEEERRR Ep.12', yang tayang pada Selasa (1/7/2025).

Rachel sendiri yang membongkar kronologi awal muncul masalah di rumah tangga hingga memutuskan bercerai.

Meski awalnya sempat bermusuhan, namun kini keduanya sudah berdamai dengan masa lalu.

"Apa alasan yang paling akurat lu selingkuhin Rachel pada saat itu," tanya Erika Carlina selaku host.

Baca juga: Cara Rachel Vennya Tumbuhkan Kepercayaan Diri, Dari Perawatan Kulit hingga Tumbuhkan Cinta  

Dijelaskan Okin, saat menikahi Rachel pada 7 Januari 2017 lalu, usianya masih terlalu muda yakni 20 tahun.

Didikan keluarganya sangat keras, membuat Okin tumbuh menjadi pria yang patuh dan taat aturan.

"Itu umur gue masih muda banget, 19 tahu apa 20 tahun. Terus keluarga gue strict banget kan. Tiba-tiba gue pindah ke Jakarta ketemu Rachel."

"Gue dari dulu pacaran nggak pernah macam-macam," jelas Okin.

Pun Rachel mengakui Okin sosok pria yang baik-baik pada saat itu. Hingga keduanya memutuskan berpacaran dan menikah.

Rachel menyadari dirinya mulai berubah menjadi lebih baik lagi setelah bersama Okin.

"Dia anak baik-baik, gue ketemu sama Niko yang hidupnya bener banget, Dan gue saat itu ngerasa 'kayaknya mungkin ini yang bikin gue stop ini semua'."

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved