Alasan Ruben Onsu Tak Balas Voice Note Anak Menurut Kuasa Hukumnya
Minola Sebayang, kuasa hukum Ruben Onsu, bicara mengenai tudingan yang menyebut kliennya tak membalas voice note dari anak-anaknya.
Diberitakan sebelumnya, kuasa hukum Sarwendah, Chris Sam Siwu, buka suara mengungkapkan bahwa pihaknya justru heran ketika Ruben Onsu disebut sulit bertemu anak selama dua bulan. Menurutnya, faktanya justru berbeda.
“Coba ditanya saja ke pihak RSO, anaknya itu WA, anaknya itu kirim voice note, dibalas enggak?” ujar Chris di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (19/11/2025).
Ia menyebut pihaknya memiliki bukti berupa chat dan voice note yang dikirim anak-anak kepada Ruben namun tidak mendapatkan respons.
“Ada chat dari anak-anak pun yang tidak dibalas sama RSO. Voice note enggak dibalas. Sekarang gimana komunikasinya?” lanjutnya.
Chris menegaskan, klaim bahwa Sarwendah menghalangi pertemuan ayah dan anak adalah tidak benar.
“Yang pasti dari Sarwendah tidak pernah melarang anak-anaknya, hanya tinggal komunikasi saja,” tegasnya.
(Tribunnews.com/ Fauzi Alamsyah)
| Sarwendah Tak Pernah Halangi Ruben Onsu Ketemu Anak, Ini yang Jadi Kendalanya |
|
|---|
| Pihak Sarwendah Klarifikasi soal Larang Ruben Onsu Bertemu Anak-anaknya, Singgung Komunikasi |
|
|---|
| Kuasa Hukum Sarwendah Tegaskan Isu Debt Collector Bukan untuk Sudutkan Ruben Onsu |
|
|---|
| Soal Nafkah dari Ruben Onsu Capai Rp240 Juta Sebulan Usai Cerai, Sarwendah Sebut Sudah Kesepakatan |
|
|---|
| Reaksi Sarwendah saat Kali Pertama Bertemu Giorgio Antonio Disentil Irfan Hakim: Sok Cantik Lu! |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.