Kabar Artis
Demi Jaga Hubungan Baik, Ruben Onsu Tetap Bayarkan Asuransi Sarwendah Meski Sudah Cerai
Ruben Onsu tetap membayarkan asuransi Sarwendah meski keduanya sudah bercerai. Hal ini dilakukan Ruben demi menjaga hubungan baik.
Ringkasan Berita:
- Asuransi Sarwendah ternyata ditanggung Ruben Onsu meski keduanya sudah bercerai pada September 2024.
- Ruben Onsu tetap membayarkan asuransi Sarwendah demi menjaga hubungan baik.
- Pihak Ruben Onsu menyayangkan sikap Sarwendah yang dinilai membatasi pertemuan sang presenter dengan anak-anaknya.
TRIBUNNEWS.COM - Hubungan antara Ruben Onsu dan Sarwendah menjadi sorotan, terutama setelah muncul kabar soal debt collector yang mendatangi rumah Sarwendah.
Buntut Sarwendah didatangi debt collector, Ruben Onsu kini blak-blakan soal nafkah setelah cerai.
Setelah mengungkap soal nafkah dalam jumlah yang fantastis, pihak Ruben kembali buka suara mengenai premi asuransi milik Sarwendah yang ternyata masih ditanggung sang presenter.
Hal itu disampaikan oleh kuasa hukum Ruben, Minola Sebayang.
Minola menjelaskan premi asuransi atas nama Sarwendah masih dibayar oleh pria kelahiran Jakarta, 15 Agustus 1983 itu sejak keduanya bercerai pada September 2024.
Bahkan, Minola menunjukkan bukti pembayaran premi asuransi yang dilakukan Ruben Onsu sejak Oktober 2024 hingga Mei 2025.
"Ada asuransi Prudential, pemegang polisnya S. Hampir setahun setelah perceraian, sampai kemarin bulan Mei," kata Minola, dikutip dari YouTube Grid ID, Kamis (20/11/2025).
"Yang bayarin premi asuransinya S itu klien saya. Buktinya ada," sambungnya.
Menurutnya, Ruben Onsu melakukan ini demi menjaga hubungan baik dan tidak ingin memperkeruh situasi.
Meski detail rincian biaya kerap tidak diberikan oleh wanita 36 tahun itu, Ruben tetap memilih membayar demi kelancaran komunikasi antara kedua belah pihak.
"Nah, ini kita tunjukkan bukan ingin memojokkan, bukan ingin mendiskreditkan S," ujar Minola.
Baca juga: Tak Pernah Persulit Nafkah, Ruben Onsu Minta Sarwendah Permudah Ketemu Anak
"Tapi yang ingin kami sampaikan adalah Ruben nggak mau ribet mengenai masalah yang seperti itu."
"Hubungan silaturahmi itu tetap dijaga. Biaya-biaya kalau diminta dibayarkan."
"Ya walaupun bolak-balik perinciannya mana nggak dikasih-kasih, Ruben enggak ada masalah," paparnya.
Di balik semua dukungan finansial tersebut, Minola Sebayang justru menyayangkan sikap Sarwendah yang dinilai membatasi pertemuan Ruben dengan anak-anaknya.
"Tapi janganlah artinya itu haknya dia untuk bertemu anaknya di batas-batasi," jelasnya.
Ruben Onsu Tetap Beri Nafkah Rp240 Juta Sebulan untuk Sarwendah
Insiden rumah Sarwendah disatroni dua debt collector menagih tunggakan cicilan mobil Ruben Onsu, Jumat (7/11/2025) berbuntut panjang.
Setelah pihak Sarwendah diwakili kuasa hukumnya, Chris Sam Siwu dan Abraham Simon menggelar konferensi pers terkait hal tersebut, Ruben Onsu meradang.
Diwakili kuasa hukumnya, Minola Sebayang, Ruben Onsu kecewa dengan aksi Sarwendah mengadakan konferensi pers seolah menyudutkan Ruben.
Dikatakan Minola, masalah tersebut seharusnya bisa diselesaikan secara kekeluargaan tanpa melibatkan media.
Minola pun mengatakan, beban nafkah yang ditanggung Ruben untuk Sarwendah dan ketiga anaknya masih terus berjalan kendati telah bercerai.
Akibatnya, Ruben mengorbankan kepentingan dirinya sendiri demi memenuhi kewajibannya.
"Ruben itu orang yang bertanggung jawab ya. Mungkin teman-teman media dan masyarakat juga perlu tahu ya," ujar Minola memulai pembelaannya terhadap sang klien, dikutip dari YouTube SCTV, Senin (17/11/2025).
Ia mengklaim, ucapannya tak bermaksud memojokkan siapa pun.
Minola berdalih hanya ingin mengungkapkan fakta.
"Yang saya ungkapkan ini bukanlah sesuatu hal yang ingin memojokkan siapa pun, tapi ini fakta kebenaran yang harus disampaikan," tukasnya.
Dia kemudian membahas beban nafkah yang ditanggung Ruben setelah bercerai.
"Klien kami bercerai dengan S (Sarwendah) yang seharusnya kewajiban klien kami sebagai mantan suami terhadap anak-anaknya itu adalah uang pemeliharaan dan uang pendidikan," terangnya.
"Banyak orang-orang ketika diberikan tanggung jawab kecil saja per bulannya untuk biaya pendidikan dan pemeliharaan enggak dilakukan, betul tidak?" imbuh Minola.
Ia lalu mengeluarkan hasil print berupa tangkap layar chat WhatsApp berisi nominal transfer Ruben terhadap Sarwendah setiap bulannya.
Baca juga: Sarwendah Sebut Pesan dan Voice Note dari Anak-anak Tak Pernah Dibalas Ruben Onsu
"Nah, tapi kita boleh lihat teman-teman sekalian. Dari mulai perceraian di tahun 2024, September, Ruben tiap bulannya itu memberikan biaya kepada S senilai Rp242.629.000," ungkap Minola.
Menurutnya, besarnya nominal nafkah membuat kliennya mengorbankan urusan pribadinya termasuk soal biaya cicilan mobil.
"Jadi, klien kami itu lebih mengutamakan segala sesuatunya adalah demi kepentingan anak dan S yang nyaman. Jadi kadang-kadang kepentingannya sendiri pun dia tunda," tutur Minola.
(Tribunnews.com/ Indah Aprilin/Salma)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.