Kamis, 20 November 2025

Kabar Artis

Penerimaan Penghargaan AMI Awards untuk Gustiwiw Penuh Tangis, sang Ibu: Terima Kasih Nak

Malam puncak AMI Awards 2025 diwarnai tangisan haru keluarga almarhum Gusti Irwan Wibowo alias Gustiwiw.

Tangkapan layar Instagram @gustiwiw
GUSTIWIW MENANG AMI - Gusti Irwan Wibowo dikabarkan meninggal dunia. Malam puncak AMI Awards 2025 diwarnai tangisan haru keluarga almarhum Gusti Irwan Wibowo alias Gustiwiw mewakili membawa piala AMI Awards pada 19 November 2025 

Ringkasan Berita:
  • Malam penghargaan AMI Awards 2025 dipenuhi tangis haru saat nama Gusti Irwan Wibowo disebut
  • Gustiwi meraih dua penghargaan AMI Awards 2025
  • Adik dan ibunda almarhum mewakili naik panggung menerima penghargaan
  • Ucapan terima kasih dari keluarga diwarnai tangisan di atas panggung

TRIBUNNEWS.COM - Malam puncak AMI Awards 2025 diwarnai tangisan haru keluarga almarhum Gusti Irwan Wibowo alias Gustiwiw.

Malam penghargaan bagi musisi Tanah Air tersebut digelar di Ciputra Artprenuer pada Rabu (19/11/2025).

Panggung penuh penghargaan tersebut berubah haru saat Gusti Irwan Wibowo meraih penghargaan Artis Solo Dangdut Alternatif Terbaik.

Gustiwiw memenangkan penghargaan tersebut lewat lagu viral Diculik Cinta.

Lagu tersebut sudah rilis sejak 24 Juli 2024 namun baru masuk ke album anumerta terakhir Gustiwiw yang berjudul ENDIKUP pada 6 Juli 2025 lalu.

Penyerahan penghargaan untuk Gustiwiw menjadi penuh haru karena diberikan secara anumerta, setelah sang penyanyi meninggal dunia pada 15 Juni 2025.

Ibunda, Sri Yulianti dan adik Gustiwiw bernama Bunga pun mewakili almarhum menerima penghargaan tersebut.

"Temen-temen semuanya aku mewakili adiknya Gusti dan ini mamah, terima kasih banyak temen-temen," buka Bunga menemani sang ibunda yang menangis.

"Terima kasih saya ucapkan kepada semuanya yang pastinya ini doa temen-temen semuanya sehingga Gusti dengan lagunya Diculik Cinta viral," lanjut sang ibunda.

"Berkat Allah, menjadi pemenang di AMI Awards ini. Mas Gusti, di atas sana terima kasih ya nak sudah mewujudkan pesan mamah," ucap Sri Yulianti menahan air matanya.

Baca juga: Raisa & Rony Parulian Sabet Penyanyi Solo Terbaik, Ini Daftar Lengkap Pemenang AMI Awards 2025

Terakhir Sri Yulianti mengucapkan terima kasih pada penyelenggara AMI Awards 2025.

"Terima kasih Ami Awards, terima kasih Kedubes. Terima kasih konco-konco, dan terima kasih yang hadir di sini. Selamat malam," pungkasnya.

Sri Yulianti nampak masih mengusap air matanya saat meninggalkan panggung penyerahan penghargaan.

Gustiwiw juga dinominasikan di kategori lain, yaitu Duo/Grup/Kolaborasi Dangdut Terbaik bersama Bunga Nafisa untuk lagu "Icik Icik Bum Bum," namun tidak memenangkan kategori tersebut.

Serangan Jantung jadi Penyebab Gustiwiw Meninggal

Serangan jantung disebut menjadi penyebab Gusti Irwan Wibowo alias Gustiwiw meninggal, ibunya sebut sang putra tak pernah sakit.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved