Lagu ‘Orang Baru Lebe Gacor’ Bikin Hidup Ecko Show Berubah, Bisa Bayar Utang Orangtua
Rapper Ecko Show membagikan cerita soal viral lagu terbarunya 'Orang Baru Lebe Gacor'.
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Rapper Ecko Show membagikan cerita soal viral lagu terbarunya 'Orang Baru Lebe Gacor'.
Lagu tersebut meledak hanya dalam waktu dua bulan sejak dirilis, dan itu cukup mengagetkan untuk Ecko.
Baca juga: Fakta Lirik Tor Monitor Viral, Musisi Ecko Show Sebut Iinspirasi dari Pelawak Kadir
Berkat lagu itu, ia bukan cuma makin dikenal publik, tapi juga berhasil memperbaiki kondisi keuangan keluarga.
Sembari tertawa Ecko awalnya bercerita tentang karyanya yang belakangan ramai di media sosial.
“Enggak ada ya (kepikiran viral),” ujar Ecko Show di kawasan Kuningan Jakarta Selatan, Rabu (19/11/2025).
Baca juga: Terjemahan Lirik Lagu Orang Baru Lebe Gacor - Ecko Show, Juan Reza, Chesylino: Tor Monitor Ketua
"Sebenarnya semua orang pengen viral soal lagunya, cuman enggak nyangka aja sih kalau bisa dapat," terusnya.
Diakui Ecko, lagu Orang Baru Lebe Gacor baru dibuat dua bulan lalu dan terinspirasi dari isu-isu yang sedang hangat di Indonesia.
Kesuksesan lagu itu langsung berdampak pada hidupnya. Ketika ditanya perubahan paling terasa setelah lagunya meledak, Ecko menjawab lugas.
“Alhamdulillah bisa bayar utang orang tua lah,” ungkapnya sambil tertawa kecil.
Selain viralnya Orang Baru Lebe Gacor, Ecko Show juga meraih pencapaian besar lainnya di malam yang sama.
Ia resmi memenangkan kategori Penyanyi Solo Rap/Hiphop Terbaik di AMI Awards 2025 lewat lagu FYP Today 2.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.