Senin, 24 November 2025

Kabar Artis

Benarkan Dekat dengan Pengusaha Lebih Muda, Inara Rusli Kagok saat Ditanya Status Kekasih Bukan Duda

Inara Rusli sempat mengungkap kedekatannya dengan seorang pengusaha Agustus 2025 lalu, kagok ditanya status kekasih bukan duda.

Tribunnews.com/ Bayu Indra Permana
KAGOK DITANYA STATUS - Inara Rusli di kawasan Senayan Jakarta Pusat, Rabu (7/1/2025). Inara Rusli tampak kagok saat ditanya status kekasihnya bukan seorang duda. Kini justru diisukan jadi orang ketiga di rumah tangga Wardatina Mawa dan Insanul Fahmi. 

Namun, ketika ditanya status sang kekasih single, Inara terlihat kagok.

Perempuan 32 tahun itu sempat terdiam sebelum menjawab.

"Single," jawabnya.

Inara juga memastikan kekasihnya bukan seorang duda.

"Single, single. (Umurnya) di bawah aku," ungkapnya tertawa lagi.

"Tapi lebih dewasa," imbuhnya menegaskan.

Inara menyebut, menyukai cara berpikir kekasihnya bisa mengarahkan dia dalam hal bisnis.

"Aku suka aja secara pemikiran dia bisa ngarahin aku dalam hal bisnis, dalam hal parenting kayak gitu," tandas Inara.

"Yang penting dia provider (bisa menafkahi)," tegasnya.

Kini, ciri-ciri pria yang disebutkan Inara itu diduga merujuk pasa sosok Insanul Fahmi alias Insan, suami Wardatina Mawa.

Dalam beberapa kesempatan yang dibagikan istri sah Insan, keduanya kerap kali menghabiskan waktu bersama dengan dalih bisnis.

Gelagat Insan Dekati Inara, Ngaku Proses Cerai

Hingga kabar ini diviralkan oleh Wardatina Mawa yang juga istri sah Insan pada Sabtu (22/11/2025) lalu, Inara Rusli masih bungkam.

Namun, percakapan diduga antara Inara dan Mawa, sapaan akrab Wardatina Mawa viral.

Dalam chat via direct message Instagram itu terungkap bagaimana gelagat Insan mendekati janda Virgoun Last Child itu.

Awalnya, Mawa menyinggung pernyataan Inara Rusli di Pagi Pagi Ambyar TRANS TV sebelumnya, yang tengah dekat dengan seorang pengusaha.

Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved