Kabar Artis
Wardatina Mawa Ikhlas Pisah dari Insanul Fahmi, Ingin Suami Akui Salah Selingkuh dengan Inara Rusli
Wardatina Mawa mengaku kini sudah ikhlas untuk berpisah dengan suaminya, Insanul Fahmi, buntut dugaan perselingkuhan dengan Inara Rusli.
Ringkasan Berita:
- Wardatina Mawa melaporkan dugaan perselingkuhan dan perzinaan terhadap suaminya, Insanul Fahmi dan Inara Rusli.
- Wardatina Mawa kini siap pisah dengan Insanul Fahmi.
- Berharap sang suami mengakui kesalahan sudah mengkhianatinya.
TRIBUNNEWS.COM - Seorang konten kreator asal Medan, Sumatera Utara, Wardatina Mawa kini ikhlas melepas suaminya, Insanul Fahmi.
Kisruh rumah tangga Wardatina Mawa dan Insanul Fahmi bermula setelah terbongkar bukti rekaman CCTV terkait perselingkuhan.
Dalam rekaman tersebut, dikatakan Mawa, telah terjadi zina besar antara Insan dengan diduga pemeran wanita yakni Inara Rusli.
Buntutnya, ibu satu anak ini, mengambil langkah tegas melaporkan suaminya dan Inara ke Polda Metro Jaya pada Sabtu (23/11/2025).
"Saya sudah memberikan bukti yang sangat menjijikkan itu kepada penyidik," jelas Mawa, sapaan akrabnya, dikutip dari siniar YouTube Curhat Bang Denny Sumargo, Selasa (25/11/2025).
Kini wanita bercadar ini, sudah mengikhlaskan suaminya.
Ia tidak mau kembali berumah tangga dengan Insan, sapaan akrab pengusaha Insanul Fahmi.
Meski kini, pengusaha di bidang kuliner ini, terus-menerus mencoba berkomunikasi dengan Mawa.
Namun hal itu tidak membuatnya luluh untuk kembali pada Insan.
"Intinya saya tidak bakalan mau untuk kembali pada suami saya, karena dia ngechat-ngechatin saya terus tuh. Kataku 'Ya Allah udah begini loh masih baik-baik," jelas Mawa.
"Maksudnya kamu mau pisah?" tanya Denny Sumargo mempertegas.
Baca juga: Reaksi Ustaz Derry Sulaiman Disebut Comblangkan Inara Rusli-Insanul Fahmi, Akui Pernah Ada Pertemuan
"Iya, sudah yakin (pisah). Ikhlas," tambah Mawa.
Selebgram dengan 75,7 ribu pengikut di Instagram ini, juga ikhas Insan nantinya dipenjara jika benar terbukti melakukan pelanggaran.
Ia merasa kecewa karena sang suami dengan sadar sudah melakukan hubungan terlarang itu. Padahal Insan dan Mawa masih terikat pernikahan.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/tribunnews/foto/bank/originals/Selebgram-Wardatina-Mawa-vs-Inara-Rusli.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.