Kontroversi Inara Rusli
Polisi Tegaskan Perkara Perzinaan dan Perselingkuhan Inara Rusli - Insan Tak Berakhir Perdamaian
Polisi memastikan kasus perzinaan dan perselingkuhan Inara Rusli serta Insanul Fahmi tidak berakhir perdamaian.
Ringkasan Berita:
- Polisi memastikan laporan perzinaan dan perselingkuhan Inara Rusli dan Insanul Fahmi yang dibuat Wardatina Mawa tidak berakhir perdamaian.
- Belum ada syarat perdamaian yang diajukan pihak-pihak yang berperkara.
- Mawa melaporkan Insan dan Inara dengan perzinaan dan perselingkuhan.
TRIBUNNEWS.COM - Polisi menegaskan, perkara perzinaan dan perselingkuhan Inara Rusli dan Insanul Fahmi tak berakhir perdamaian.
Laporan Wardatina Mawa ke Polda Metro Jaya terkait perzinaan dan perselingkuhan suaminya, Insanul Fahmi dengan selebgram Inara Rusli dipastikan berlanjut.
Kabidhumas Polda Metro Jaya, Reonald Simanjutak, memastikan sampai saat ini belum ada upaya perdamaian yang diterima penyelidik dari pihak-pihak yang berperkara.
Pihaknya masih akan menunggu sejumlah syarat administrasi yang harus dipenuhi pihak-pihak yang berperkara, jika memang menghendaki perdamaian.
"Selagi belum ada surat perjanjian perdamaian dan belum ada pencabutan laporan, maka perkara tersebut tetap akan berjalan sebagaimana mestinya," ujar Reonald, dikutip dari YouTube STARPRO Indonesia, Rabu (7/1/2026).
Atas hal itu, polisi akan tetap melakukan gelar perkara.
"Jadi gelar perkara akan tetap dilaksanakan," tuturnya.
Terkait jadwal gelar perkara, Reonald hanya menyebut secepatnya.
"Kalau ketentuan dari Undang-undang atau KUHAP, maka gelar perkara tersebut harus sesegera mungkin dilaksanakan setelah penyidik mengumpulkan minimal dua alat bukti dan sudah menemukan dan sudah memastikan bahwa ini adalah suatu tindak pidana," tandasnya.
Ia sendiri belum bisa memastikan kapan gelar perkara akan dilaksanakan.
"Mohon maaf untuk perkara yang ditangani oleh jajaran Direktorat Reserse Polda Metro Jaya kan banyak, jadi akan dijadwalkan sesuai dengan jadwal gelar perkara nanti yang sudah ditentukan oleh rekan penyelidik," tutup Reonald.
Baca juga: 3 Selebriti Akui Muak dengan Aksi Insanul Fahmi Poligami lalu Ucap Cinta Mawa sekaligus Inara
Diketahui, setelah mendapati Insanul Fahmi berselingkuh dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa selaku istri sah Insan langsung membuat laporan polisi ke Polda Metro Jaya, 22 November 2025 silam.
Berbekal bukti rekaman CCTV dugaan perzinaan Insan dan Inara, Mawa mantap membawa kasus ini ke ranah hukum.
Aksi berani Mawa melaporkan Insan dan Inara memicu keduanya meminta upaya damai dengan mengajukan restorative justice.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/tribunnews/foto/bank/originals/Mardatina-Mawa-diperiksa-polisi.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.