Jumat, 3 Oktober 2025

BWF World Tour

Update Ranking Race to World Tour Finals 2025: Jojo Meroket 15 Tangga, Shi Yuqi Belum Aman

Jonatan Christie naik 15 peringkat setelah menjuarai turnamen Korea Open 2025 pada ranking Race to BWF World Tour Finals 2025 di akhir tahun ini.

dok: PBSI
JONATAN CHRISTIE - Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie saat tampil menghadapi Lee Chia Hao pada babak 16 besar Korea Open 2025 di Suwon Gymnasium, Korea Selatan, Kamis (25/9/2025). Jojo menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang berpeluang tampil di BWF World Tour Finals 2025. 

Namun dengan jumlah poin sebanyak itu, ia masih belum aman mengikuti turnamen.

Ia masih bisa terkejar oleh para pesaingnya yang lain dengan jumlah poin tak kalah ketat.

Dirinya harus waspada terhadap Christo Popov dan Kodai Naraoka yang mulai menunjukkan taringnya di fase-fase akhir ini.

Shi Yuqi juga masih punya pesaing yang datang dari negaranya sendiri.

Ada dua pebulu tangkis China yang masuk dalam 8 besar sektor tunggal putra.

Nama Li Shifeng dan Weng Hongyang juga bisa menjadi ancaman nyata baginya.

Harapan Indonesia di sektor tunggal putra hanya dari nama Jonatan Christie.

Tak ada sosok tunggal putra lain yang punya peluang sebesar Jojo.

Alwi Farhan yang mulai mencuat akhir-akhir juga tak punya napak tilas mengikuti ajang World Tour Finals.

Sosok Anthony Sinisuka Ginting yang biasanya mendampingi Jojo juga dipastikan absen.

Ginting tak punya cukup waktu mengejar poin untuk bisa tampil di ajang tersebut.

Bergulat dengan cedera menjadi masalah besar Ginting menyusul Jonatan Christie.

Update Ranking Race to World Tour Finals 2025

Tunggal Putra

1. Chou Tien Chen (81.250 poin)
2. Li Shifeng (76.490 poin)
3. Kunlavut Vitidsarn (71.820 poin)
4. Weng Hongyang (70.690 poin)
5. Anders Antonsen (70.090 poin)

6. Shi Yuqi (67.640 poin)
7. Christo Popov (65.780 poin)
8. Kodai Naraoka (65.380 poin)
9. Lin Chun-Yi (64.840 poin)
10. Loh Kean Yew (62.500 poin)

11. Kenta Nishimoto (59.210 poin)
12. Wang Zheng Xing (54.690 poin)
13. Jonatan Christie (54.000 poin)
14. Lakhsya Sen (53.720 poin)
15. Lu Gangzhu (53.100 poin)
16. Jia Heng Jason Teh (52.540 poin)

(Tribunnews.com/Guruh)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved