BWF World Tour
Peluang Fajar/Fikri Juara Hylo Open 2025: Kim/Seo & Hoki/Kobayashi Absen, Wakil Malaysia Mengintai
Fajar/Fikri akan melanjutkan aksinya di Hylo Open 2025 yang berlangsung pekan ini, peluang juara terbuka lebar.
Saat itu Fajar/Fikri kalah dari Hoki/Kobayashi dengan skor 18-21, 21-15, dan 19-21.
Meski begitu, Fajar/Fikri juga tidak bisa leha-leha, ancaman lain datang dari ganda putra Malaysia.
Sebut saja Aaron Chia/Soh Wooi Yik, Man Wei Chong/Kai Wun Tee, dan Goh Sze Fei/Nur Izzuddin.
Jelas dalam ingatan, Goh/Nur pernah mengalahkan Fajar/Fikri di perempat final Japan Open 2025.
Sementara untuk Chia/Soh, Fajar/Fikri memang unggul catatan pertemuan atas anak asuh Herry IP tersebut.
Dalam dua pertemuan, Fajar/Fikri selalu bisa mengalahkan Chia/Soh.
Namun, Chia/Soh yang belakangan ini tampil kurang konsisten juga pastinya ingin menciptakan revans atas Fajar/Fikri.
Perjuangan Fajar/Fikri di Hylo Open 2025 dimulai dengan bertemu Man/Kai di babak 32 besar.
Babak 32 besar Hylo Open 2025 menjadi pertemuan pertama bagi Fajar/Fikri dan Man/Kai.
Dikutip dari laman resmi PBSI, Fajar mengaku jika kondisi fisiknya mulai terkuras setelah tampil beruntun di Denmark Open 2025 dan French Open 2025.
Namun, Fajar berambisi untuk tetap menampilkan yang terbaik.
"Kami bersyukur dengan hasil ini tapi kami harus kembali bersiap untuk turnamen ketiga di Jerman (Hylo Open) pekan depan. Pastinya tidak mudah karena kondisi fisik sudah mulai terkuras tapi saya terutama harus pintar-pintar me-maintainnya," kata Fajar.
Hasil Drawing Wakil Indonesia di Hylo Open 2025
Tunggal Putra
- Tharun Mannepalli (India) vs Jonatan Christie (Indonesia/unggulan 2)
Tunggal Putri
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.