BWF World Tour
Fakta Hasil Final Hylo Open 2025: Indonesia Juara Umum Lewat 3 Wakil Jika Menang
Indonesia bisa mengukir sejarah dengan keluar sebagi juara umum di final Hylo Open 2025 jika Jojo, Putri KW, dan Sabar/Reza menang.
Sabar/Reza yang kini dikawal Hendra Setiawan menunjukkan perjalanan mengesankan sejauh ini di Hylo Open 2025.
Mulai dari mengamankan tiket BWF World Tour Finals 2025, keduanya kini berburu gelar juara super 500.
Hylo Open 2025 adalah final ketiga Sabar/Reza, dan diharapkan kali ini berujung sebagai juara setelah dua final sebelumnya runner-up.
Jika misi Jojo, Sabar/Reza, dan Putri KW tuntas di Jerman, status juara umum berhak jadi milik Indonesia.
Jadwal Final Hylo Open 2025
Minggu, 2 November 2025
Pukul 20.00 WIB - (WD) Margot Lambert/Camille Pognante (Prancis) vs Hsu Yin-Hui/Lin Jhih Yun (China Taipei)
Pukul 20.50 WIB - (MD) Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani (Indonesia) vs Hsiang Chieh Chiu/Wang Chi-lin (China Taipei)
Pukul 21.40 WIB - (WS) Putri KW (Indonesia) vs Mia Blichfeldt (Denmark)
Pukul 22.30 WIB - (MS) Jonatan Christie (Indonesia) vs Magnus Johannesen (Denmark)
Pukul 23.20 WIB - (XD) Mathias Christiansen/Alejandra Boje (Denmark) vs Thom Gicquel/Delphine Delrue (Prancis)
Catatan: Waktu tanding hanya perkiraan, bisa berubah sewaktu-waktu tergantung pertandingan sebelumnya
Keterangan
MS: Tunggal Putra
WS: Tunggal Putri
MD: Ganda Putra
WD: Ganda Putri
XD: Ganda Campuran
(Tribunnews.com/Niken)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.