Senin, 10 November 2025

BWF World Tour

Fakta Hasil Final Hylo Open 2025: Kans Gelar Pertama Sabar/Reza Tahun Ini dan Pecah Telur Super 500

Final Hylo Open 2025 bisa jadi kesempatan Sabar/Reza meraih gelar pertama di musim ini, sekaligus di level BWF 500 pertama bagi mereka.

|
TRIBUNNEWS/HERUDIN
GAGAL JUARA - Ganda putra Indonesia, Sabar Karyawan Gutama dan Reza Pahlevi Isfahani saat melawan ganda Korea Selatan, Kim Won Ho dan Seo Seung Jae pada final Indonesia Open 2025, di Istora Senayan Jakarta, Minggu (8/6/2025). Sabar dan Reza kalah tiga set dengan skor 21-18, 19-21, dan 12-21. Di foto menggunakan kamera Canon EOS R1 dengan lensa RF24-105mm f/2.8L IS USM Z dan lensa RF100-500mm f/4.5-7.1L IS USM.TRIBUNNEWS/HERUDIN 

Ringkasan Berita:
  • Sabar Karyaman Gutama/Muhammad Reza Pahlevi Isfahani akan melawan  wakil Taiwan, Chiu Hsiang Chieh/Wang Chi Lin di final Hylo Open 2025
  • Ini jadi pertemuan pertama bagi kedua pasangan. Namun Sabar/Reza pernah melawan Wang Chi Lin saat masih bersama pasangan lamanya, peraih dua kali emas Olimpiade, Lee Yang
  • Jika Sabar/Reza menang, ini akan jadi gelar pertama di tahun ini, sekaligus pecah telur di turnamen BWF Super 500.

TRIBUNNEWS.COM - Hasil final Hylo Open 2025 bisa menjadi kesempatan bagi Sabar Karyaman Gutama/Muhammad Reza Pahlevi Isfahani meraih gelar pertama di musim ini, Minggu (2/11/2025).

Selain itu, partai final Hylo Open 2025 juga bisa membawa Sabar/Reza meraih gelar pertama mereka di turnamen kelas Super 500 BWF.

Namun syaratnya Sabar/Reza harus bisa memenangi duel buta melawan wakil Taiwan, Chiu Hsiang Chieh/Wang Chi Lin.

Dikatakan duel buta karena kedua pasangan ini belum pernah bertemu sebelumnya. Final Hylo Open ini menjadi pertemuan bagi kedua pasangan.

Namun demikian, ada catatan khusus bagi Wang Chi Lin. Sabar/Reza pernah bertemu sekali saat masih bersama pasangan lamanya Lee Yang tahun lalu.

Kala itu Sabar/Reza menang di Indonesia Open pada Juni 2024 dengan skor 11-21, 18-21.  

Perlu diketahui, Wang Chi Lin saat berpasangan dengan Lee Yang merupakan salah satu ganda putra yang cukup disegani.

Bagaimana tidak, Lee/Wang meraih dua medali emas Olimpiade, yakni di Tokyo 2020 dan juga Paris 2024 lalu.

Namun keduanya kini sudah berpisah. Lee Yang menjadi Menteri Olahraga Taiwan sedangkan Wang Chi Lin melanjutkan karier sebagai atlet.

Baca juga: Fakta Hasil Final Hylo Open 2025: Indonesia Juara Umum Lewat 3 Wakil Jika Menang

GAGAL JUARA - Ekspresi ganda putra Indonesia, Sabar Karyawan Gutama dan Reza Pahlevi Isfahani usai dikalahkan ganda Korea Selatan, Kim Won Ho dan Seo Seung Jae pada final Indonesia Open 2025, di Istora Senayan Jakarta, Minggu (8/6/2025). Sabar dan Reza kalah tiga set dengan skor 21-18, 19-21, dan 12-21. Di foto menggunakan kamera Canon EOS R1 dengan lensa RF24-105mm f/2.8L IS USM Z dan lensa RF100-500mm f/4.5-7.1L IS USM.TRIBUNNEWS/HERUDIN
GAGAL JUARA - Ekspresi ganda putra Indonesia, Sabar Karyawan Gutama dan Reza Pahlevi Isfahani usai dikalahkan ganda Korea Selatan, Kim Won Ho dan Seo Seung Jae pada final Indonesia Open 2025, di Istora Senayan Jakarta, Minggu (8/6/2025). Sabar dan Reza kalah tiga set dengan skor 21-18, 19-21, dan 12-21. (TRIBUNNEWS/HERUDIN)

Bagi Sabar/Reza, kemenangan nanti akan menjadi gelar pertama tahun ini setelah sebelumnya dua kali gagal di final.

Sabar/Reza sudah dua kali masuk final di tahun ini, yakni di Indonesia Open Juni lalu dan Macau Open Agustus lalu.

Namun Sabar/Reza gagal menunstaskannya menjadi juara. Mereka kalah dari Kim Won-ho/Seo Seung Jae lalu kalah dari Junaidi Arif/Roy Kig Yap di Macau.

Kini di final ketiga tahun ini, peluang besar bagi Sabar/Reza untuk pecah telur di tahun ini, sekaligus meraih gelar super 500 yang pertama.

Sebelum ini, selama berpasangan Sabar/Reza baru meraih gelar juara di BWF Super 300 dan Super 100. 

Di level 300 terjadi pada tahun lalu di Spain Masters, sedangkan di level 100 pada 2023 di Indonesia Masters.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved