Jumat, 14 November 2025

BWF World Tour

Live Skor Hasil 8 Besar Kumamoto Masters 2025: Gregoria Main Pukul 08.00 WIB, Kans ke Semifinal

Gregoria Mariska akan bertanding di 8 besar Kumamoto Masters 2025 dengan melawan Asuka Takahashi, Jumat (14/11/2025), pukul 08.00 WIB.

dok: PP PBSI
GREGORIA MARISKA TUNJUNG - Pebulutangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung sukses melalui babak pertama China Open 2025 usai mengalahkan wakil Jepang, Kaoru Sugiyama secara straight game, wakil Jepang, Kaoru Sugiyama di Olympic Sports Center Gymnasium, Changzhou, China, Selasa (22/7/2025). Gregoria Mariska akan bertanding di 8 besar Kumamoto Masters 2025 dengan melawan Asuka Takahashi, Jumat (14/11/2025). 

Ringkasan Berita:
  • Gregoria Mariska Tunjung menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang lolos ke perempat final Kumamoto Masters 2025.
  • Di babak 8 besar, Gregoria akan menghadapi Asuka Takahashi, lawan yang sebelumnya mengalahkan Ni Kadek Dhinda Amartya Pratiwi.
  • Kemenangan atas Takahashi akan membuka peluang Gregoria mencapai semifinal pertamanya dalam 10 bulan, setelah terakhir kali di India Open Januari lalu.

TRIBUNNEWS.COM - Hasil 8 besar Kumamoto Masters 2025 bisa membuat Gregoria Mariska Tunjung kembali ke pencapaian terjauh di musim 2025 ini.

Gregoria Mariska menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang tersisa di Kumamoto Masters 2025. Ia akan bertanding di 8 besar dengan melawan Asuka Takahashi, Jumat (14/11/2025).

Pertandingan Gregoria vs Asuka Takahashi ini akan menjadi pembuka rangkaian laga 8 besar, dimainkan pada match pertama di court 1 mulai pukul 08.00 WIB.

Perjuangan Gregoria mendapatkan tiket semifinal Kumamoto Masters 2025 bisa disaksikan melalui siaran langsung TVRI Sports dan bisa secara live streaming via Vidio.

Sementara hasil dan live score Kumamoto Masters 2025 juga dapat dipantau secara real time melalui tautan resmi BWF, langsung dari Kumamoto Prefectural Gymnasium, Kumamoto, Jepang.

Live Skor Hasil 8 Besar Kumamoto Masters 2025

Klik di sini>>>

Klik di sini>>>

Klik di sini>>>

Live Streaming 8 Besar Kumamoto Masters 2025 via Vidio

Kans Gregoria Kembali Capai Semifinal

Gregoria sebelumnya melangkah ke 8 besar setelah menumbangkan wakil tuan rumah Hina Akechi lewat kemenangan dua gim langsung, 23-21, 21-18.

Gregoria sempat tertinggal jauh 1-13 di set pertama. Ia bangkit dan membalikkan keadaan berkat permainan tenang dan perubahan strategi di paruh akhir laga.

Kini, wakil tuan rumah lainnya menanti. Ia melawan wakil Jepang lainnya, Asuka Takahashi—sosok yang sebelumnya menyingkirkan juniornya, Ni Kadek Dhinda Amartya Pratiwi 21-10, 16-21, 21-12. 

Dengan demikian, laga di 8 besar bisa jadi kesempatan bagi Gregoria untuk membalas kekalahan juniornya sekaligus menjaga asa menuju semifinal.

Jika berhasil menaklukkan Takahashi, Gregoria akan mencatat semifinal pertamanya dalam kurun 10 bulan. 

Kali terakhir tunggal putri asal Wonogiri itu mencapai babak empat besar terjadi di India Open 2025 pada Januari lalu. 

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved