Sabtu, 24 Januari 2026

16 Besar Liga Champions

Wenger tak Ingin Wilshere Main Bertahan

Kehilangan Alex Song saat menghadapi Barcelona di Camp Nou, (8/3/2011) sangat memengaruhi kekuatan Arsenal dalam bertahan.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kehilangan Alex Song saat menghadapi Barcelona di Camp Nou, (8/3/2011) sangat memengaruhi kekuatan Arsenal dalam bertahan. Pasalnya, Song adalah gelandang bertahan terbaik di skuad The Gunners saat ini.

Tidak tampilnya Song karena cedera lutut membuat beberapa pihak meyakini Manajer Arsene Wenger bakal memaksa Jack Wilshere tampil sebagai gelandang bertahan. Akan tetapi Wenger membantah anggapan itu.

"Peran itu akan lebih pas dimainkan (Abou) Diaby atau Denilson," ujar Wenger mengantisipasi hilangnya Song. "Kami tak akan memaksa Wilshere bermain bertahan. Dan kami akan segera mencari solusi untuk ini."

Memainkan Denilson sebagai pengganti Song memang cukup riskan. Pasalnya, gelandang asal Brasil itu mendapat kritik akibat penampilan buruknya saat The Gunners bermain imbang melawan Sunderland. Kendati demikian, agaknya opsi ini masih menjadi yang terbaik di mata Wenger.

"Bukan permainan terbaik dia (Denilson). Tapi Deni selalu bekerja keras untuk tim," pungkas manajer asal Perancis itu. (*)

Sumber: Duniasoccer.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2026 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved