Minggu, 25 Januari 2026

Morgan De Sanctis Debut Perdana di Derbi Roma

Penjaga gawang AS Roma, Morgan De Sanctis, akan menjalani pertandingan derbi pertamanya

Editor: Toni Bramantoro

TRIBUNNEWS.COM, ROMA - Penjaga gawang AS Roma, Morgan De Sanctis, akan menjalani pertandingan derbi pertamanya di kasta tertiggi sepak bola Italia saat timnya melawan Lazio pada Minggu (22/9/2013) di Stadio Olimpico. Padahal ia sudah berkarier sebagai pemain profesional di Serie A selama 14 musim.

Musim ini adalah musim pertama Morgan De Sanstis di AS Roma. Sebelumnya ia selama empat tahun membela Napoli, yang tidak menjalani pertandingan Serie A melawan klub satu kota, dan bermain delapan tahun di Udinese, yang seperti Napoli juga tanpa rival sekota.

Morgan De Sanctis pernah memerkuat Juventus pada 1998-1999, tetapi ia jarang memperkuat I Bianconeri dan juga pada periode tersebut Torino berada di Serie B.

Akan tetapi, Morgan De Sanctis pernah menjalani derbi di Spanyol dan Turki. Saat memperkuat Sevilla pada musim 2007-2008, kiper berusia 36 tahun ini ikut mengalahkan Betis 3-0. Sementara itu, ketika membela Galatsaray pada musim 2008-2009, Morgan De Sanctis menjalani tiga pertandingan derbi Istanbul, yakni vs Besiktas (menang 4-2) dan vs Fenerbahce (imbang 0-0 dan kalah 1-4).

Saat berkarier di Italia, Morgan De Sanctis sering melawan Lazio. Bahkan ia melakukan debut Serie A dalam pertandingan bersama Juventus melawan Lazio. Pada pertandingan yang dimainkan pada 6 Desember 1998 di Stadio Delle Alpi itu, Juventus kalah 0-1.

Total Morgan De Sanctis sudah 20 kali melawan Lazio. Hasil yang diperoleh kiper berukuran tinggi 190 cm itu adalah enam kemenangan, enam hasil imbang, dan delapan kekalahan.

Bolanews/Riemantono Harsojo

Sumber: Bolanews.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Inter Milan
22
17
1
4
50
19
31
52
2
AC Milan
21
13
7
1
34
16
18
46
3
Napoli
21
13
4
4
31
17
14
43
4
Roma
21
14
0
7
26
12
14
42
5
Como
22
11
7
4
37
16
21
40
© 2026 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved