Sabtu, 24 Januari 2026

Liga Champion

Vidal Hattrick, Juventus Unggul 3-1

Arturo Vidal kembali membawa Juventus sementara unggul 3-1 ketika menjamu FC Kopenhagen pada matchday

Penulis: Deodatus Pradipto
Editor: Hendra Gunawan

Laporan Wartawan Tribunnews, Deodatus S. Pradipto

TRIBUNNEWS.COM – Arturo Vidal kembali membawa Juventus sementara unggul 3-1 ketika menjamu FC Kopenhagen pada matchday 5 grup B Liga Champions di Juventus Stadium, Kamis (28/11/2013). Vidal mencetak gol kedua dan ketiganya pada menit ke-60 dan ke-63.

Bek Olof Melberg sempata membawa FC Kopenhagen menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-56. Melberg menjebol gawang mantan klubnya setelah menuntaskan lemparkan ke dalam dengan tendangan voli dari jarak dekat.

Melberg justru membuat Kopenhagen kembali tertinggal empat menit kemudian. Pemain asal Swedia itu melanggar Fernando Llorente di area kotak penalti sehingga Kopenhagen diganjar tendangan penalti. Eksekusi Vidal membawa Juventus kembali unggul.

Vidal menggenapi hattrick sekaligus membawa Juventus sementara unggul 3-1 setelah menuntaskan umpan Paul Pogba. Eks pemain Bayer Leverkusen ini sukses menanduk umpan silang Pogba.

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2026 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved