Andre Villas-Boas Dikaitkan dengan AC Milan
Andre Villas-Boas rupanya termasuk pelatih yang laris manis.
TRIBUNNEWS.COM - Andre Villas-Boas rupanya termasuk pelatih yang laris manis. Belum seminggu dipecat Tottenham Hotspur, pelatih asal Portugal sudah dikaitkan dengan banyak klub.
Sejak dipecat, Villas-Boas sudah dikaitkan dengan Valencia dan West Brom Albion. Terbaru, media Eropa melaporkan bahwa AVB dilirik AC Milan.
The Times melaporkan, AC Milan sudah menghubungi Villas-Boas. Para petinggi Rossoneri menyatakan bahwa kursi kepelatihan Milan akan kosong pada akhir musim nanti. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/tribunnews/foto/bank/originals/20131220_165911_andre-villas-boas-senyummmmterusss.jpg)