Jumat, 10 Oktober 2025

Liga Indonesia

Gede Widiade Ingin Beli Bus untuk Persija Jakarta

Seperti diketahui, Persija sampai saat ini belum memiliki bus guna membawa skuadnya berlaga ataupun latihan.

Editor: Ravianto
superball.id
Gede Widiade resmi diperkenalkan sebagai Direktur Utama Persija Jakarta dalam konferensi pers di Epiwalk Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (14/3/2017). 

Laporan Wartawan SuperBall.id, Mochamad Hary Prasetya

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade, berkeinginan membelikan bus untuk klubnya.

Bus itu rencananya akan digunakan untuk membawa pemain Persija saat melakoni laga kandang Liga 1 di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat.

Seperti diketahui, Persija sampai saat ini belum memiliki bus guna membawa skuadnya berlaga ataupun latihan.

Terakhir Persija memiliki bus sekitar tahun 2007 dan sampai saat ini tidak tahu diletakkan di mana.

Soal rencananya itu, Gede belum tahu kapan bisa membeli sebuah bus untuk Persija.

Namun ia berjanji akan berusaha secepat mungkin agar tim Ibu Kota Indonesia itu bisa memiliki sebuah bus berkualitas.

"Setelah ini kami berencana membeli bus pemain, ini secepatnya akan kita lakukan," ucap Gede di Lapangan Banteng, Pasar Baru, Jakarta Pusat, Selasa (11/4/2017).

"Kan kemarin baru beli mess dan lapangan latihan, itu cukup mahal harganya," sambungnya.

Lebih lanjut Gede menambahkan akan terus berusaha untuk berjuang agar Persija bisa berlaga di Stadion Patriot.

Pada Kamis (13/4/2017), rencananya Gede akan bertemu dengan Walikota Bekasi, Rahmat Effendi, untuk meminta izin agar Macan Kemayoran bisa berlaga di stadion berkapasitas 35 ribu penonton.

"Insya Allah kita gunakan Stadion Patriot, Doakan semoga lancar terus," ucap Gede. (*)

Sumber: SuperBall.id
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo FC
6
6
0
0
12
3
9
18
2
Persita
7
4
1
2
9
9
0
13
3
PSIM
7
3
3
1
9
6
3
12
4
Persija Jakarta
7
3
2
2
13
8
5
11
5
Malut United
7
3
2
2
13
10
3
11
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved