Kamis, 13 November 2025

Liga 1

Panpel Arema FC Akhirnya Buka Suara Soal Rangkaian Teror yang Dialami Persib Bandung

Panpel Arema FC akhirnya buka suara soal teror yang dialami Persib Bandung selama berada di Malang.

Surya/Hayu Yudha Prabowo
Bek Arema FC, Arthur Cunha (kedua kanan) berebut bola dengan gelandang Persib Bandung, Febri Hariyadi (kedua kiri) dalam laga lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Selasa (30/7/2019) malam. Arema FC mengalahkan Persib Bandung dengan skor 5-1. Surya/Hayu Yudha Prabowo 

TRIBUNNEWS.COM, KLOJEN - Panpel Arema FC akhirnya buka suara soal teror yang dialami Persib Bandung selama berada di Malang.

Dari serangkaian teror yang diungkapkan Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts, setidaknya ada tiga kali teror yang dialami Pasukan Maung Bandung.

Teror pertama diberikan sekelompok suporter yang melempar petasan ke bus Persib, saat tim akan menggelar uji coba lapangan H-1 pertandingan.

Teror kedua saat sekelompok suporter menyalakan petasan dan kembang api di depan Hotel Savana, tempat rombongan Persib menginap.

Teror ketiga ialah tertundanya jadwal keberangkatan tim ke Stadion Kanjuruhan, yang menyebabkan keterlambatan keberangkatan, padahal tim sudah siap sejak awal.

Baca: Link Live Streaming Bali United vs PSM Makassar: Live Indosiar, Prediksi dan Head to Head Kedua Tim

Baca: Link Live Streaming Thailand Open 2019 Hari Ini Via Badminton Thailand Official: Marcus/Kevin Main

Baca: Link Live Streaming Thailand Open 2019 Kamis Ini: Cek YouTube Badminton Thailand Official


Tak hanya itu, sebelum datang ke Malang, Persib telah mendapat insiden apes saat melintas di tol Surabaya-Malang.

Bus yang disediakan panpel untuk mereka tumpangi dari Bandara Juanda ke Malang, mengalami mogok. Hal itu tentu sudah membuat Persib geram.

DUKUNGAN - Aremania dan Aremanita mendukung Arema FC melawan Persib Bandung dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Selasa (30/7/2019).
DUKUNGAN - Aremania dan Aremanita mendukung Arema FC melawan Persib Bandung dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Selasa (30/7/2019). (hayu yudha prabowo)

Terkait serangkaian teror ini, Panpel Arema FC melalui Ketua Panpel Abdul Haris mengaku minta maaf atas segala 'dosa' yang terjadi selama Persib berada di Malang.

Haris menegaskan jika hal tersebut bukanlah kesengajaan, melainkan kondisi di luar dugaan.

"Saya pribadi dan panpel Arema memohon maaf pada Persib atas pelayanan kami selama di sini. Jujur kami katakan itu tidak ada unsur kesengajaan, tidak ada unsur ingin memberi pelayanan buruk kepada tim tamu.

"Ini semua kejadian di luar dugaan kami. Setiap tim lawan yang ke sini kami ingin memberi pelayanan terbaik," kata Abdul Haris saat ditemui, Rabu (31/7/2019).

Abdul Haris, Ketua Panpel Arema FC.
Abdul Haris, Ketua Panpel Arema FC. (dok suryamalang.com/Dya Ayu)

Khusus soal insiden mundurnya jam keberangkatan ke stadion, Haris menjelaskan jika ketika hendak berangkat ke Stadion Kanjuruhan untuk berlaga, ada miss komunikasi yang terjadi antara petugas di lapangan dan panpel, sehingga diakuinya sempat membuat waktu keberangkatan molor.

"Kami tegaskan itu bukan unsur kesengajaan. Memang ada miss komunikasi antara petugas di lapangan dan petugas kami. Kendaraan taktis yang seharusnya disiapkan lebih awal mengalami keterlambatan. Sehingga membuat jadwal keberangkatan menjadi sedikit molor," jelasnya.

Sementara itu pihak panpel menyesalkan terjadinya insiden teror petasan yang dilakukan oknum suporter di depan hotel tempat menginap Persib dan saat Persib hendak latihan. Menurutnya hal itu juga di luar dugaan panpel Arema FC.

"Kami tahu jika Robert merupakan mantan Pelatih Arema dan memiliki keakraban dengan Aremania, kami awalnya menganggap itu bentuk persaudaraan Aremania dan Robert.

Sumber: Surya Malang
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo FC
9
9
0
0
21
4
17
27
2
Persija Jakarta
11
7
2
2
22
11
11
23
3
Malut United
10
6
2
2
19
12
7
20
4
Persib
9
6
1
2
14
6
8
19
5
PSIM
11
5
4
2
15
13
2
19
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved