Sabtu, 4 Oktober 2025

Liga 1 2020

Persipura Resmi Pinang Fridolin Yoku & Donny Monim, Jacksen F Tiago Butuh Sosok Winger

Persipura Jayapura resmi menggaet amunisi anyarnya jelang bergulirnya kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: bunga pradipta p
Instagram/persipurapapua1963
Persipura Resmi Pinang Fridolin Yoku & Donny Monim, Jacksen F Tiago Butuh Sosok Winger 

"Kami butuh pemain sayap, tapi kalau ada pemain yan punya potensi lebih, saya akan berikan saran kepada manajemen untuk diikutkan saat pusat latihan nanti," terang pelatih asal Brasil tersebut seperti yang dilansir dari Tribun Papua.

Jacksen menginginkan pemain muda yang nantinya direkrut tak hanya sekadar bagus, tapi memiliki potensi lain yang menguntungkan untuk tim.

Ia menginginkan tambahan tiga hingga lima pemain untuk memperkuat Persipura jayapura jelang berlangsungnya Liga 1 2020.

"Bukan cuma sekedar bagus, tapi ada nilai-nilai lain yang bisa kita andalkan," ucapnya.

"Kalau mungkin ada dua, tiga, atau 5 pemain, kita masih punya jatah untuk kita daftarkan di tim."

Berikut daftar pemain anyar Persipura Jayapura:

1. Yohanis Ferinando Pahabol (Kalteng Putra)

2. Gerry Mandagi (Mitra Kukar)

3. Imanuel Rumbiak (Barito Putera)

4. Takuya Matsunaga (Kalteng Putra)

5. Thiago Amaral (Brasil)

6. Arthur da Cunha (Arema FC)

7. Sylvano Comvalius (Arema FC).

8. Donny Harold Monim (Barito Putera).

9. Fridolin Yoku (Semen Padang)

(Tribunnews.com/Giri)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo FC
6
6
0
0
12
3
9
18
2
PSIM
7
3
3
1
9
6
3
12
3
Malut United
7
3
2
2
13
10
3
11
4
Persija Jakarta
7
3
2
2
13
8
5
11
5
Persebaya
6
3
1
2
8
5
3
10
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved