Jumat, 21 November 2025

Liga 2

Perjalanan Karier Denny Arwin Bek Sriwijaya FC yang Mengidolakan Bek Man United

Lika-liku perjuangan Denny Arwin yang kini membela Sriwijaya FC, sempat jadi pemungut bola golf. Dia mengidolakan bek Man United, Patrice Evra.

Dokumen Pribadi
Perjalanan Karier Denny Arwin Bek Sriwijaya FC yang Mengidolakan Bek Man United 

Laporan wartawan Sripoku.com, Abdul Hafiz

TRIBUNNEWS.COM - Bek Sriwijaya FC Denny Arwin mengaku selama puasa ramadhan1441 H, dirinya hanya makan berat hanya pada saat sahuran saja.

"Ya kalau makanan berat saya gak (saat berbuka puasa), paling sahur aja," ungkap Denny Arwin kepada Sripoku.com.

Denny Arwin mensyukuri dan memaknai hikmah selama libur kompetisi dampak wabah covid-19 atau virus corona ini.

Setidaknya dia bisa berkumpul bareng keluarga besarnya di rumah orangtuanya, Sawangan, Depok sebulan penuh ramadan.

"Masalah buka puasa paling dengan teh manis sama makanan kayak lontong dan gorengan gitu," ujarnya.

Pemain kelahiran Bogor, 2 Mei 1993 merupakan anak ketiga dari 4 bersaudara putra asli Betawi pasangan Asmui Zainal dan almarhumah Nuraini ini.

Denny yang pada musim tahun lalu memperkuat Cilegon United dan mengidolakan mantan pemain Timnas Mahyadi Panggabean dan Patrice Evra mengaku dirinya yang humoris ini tidak pandang untuk mencari calon istri dari suku apapun.

"Gak mesti suku dak mesti dari Pulau Jawa. Mana yang dikasih jodoh oleh Allah. Kalau saya orangnya humoris.

Orang Betawi emang kebanyakan lucu-lucu. Boleh dibilang pemain lenongnya ngelawaknya di Sriwijaya FC.

Kita becandai pas dia orang lagi serius. Kita ngikuti iramanya," kata Denny yang masa kecilnya sempat menjadi tukang pungut bola golf (cady).

Denny yang sudah terbiasa makan pempek ternyata menyimpan kisah haru dan sedih mengawali di dunia sepak bola mulai dari betapa kuatnya dorongan sang almarhum ibunda menginginkannya menjadi pesepakbola dalam kondisi ekonomi kekurangan hingga kini dengan prestasinya bisa mengangkat derajat keluarga.

"Kalau cerita soal saya bukan sedih lagi. Orangtua kuli bangunan. Buat SD ke SMP gak mampu. Susah bayaran.

Saking pengennya almarhum Umi saya agar bisa masuk SSB, beliau sampai pinjam uang ke tetangga.

Beliau meninggal sejak saya SMP. Tak lama setelah saya masuk sekolah SSB Tahun 2006," beber Denny Arwin.

Sumber: Sriwijaya Post
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo FC
10
10
0
0
23
4
19
30
2
Persija Jakarta
11
7
2
2
22
11
11
23
3
Malut United
10
6
2
2
19
12
7
20
4
Persib
9
6
1
2
14
6
8
19
5
PSIM
11
5
4
2
15
13
2
19
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved