Liga Italia
Untung Inter Milan Lagi Bokek, Inzaghi Aman dari Pemecatan meski Nerazzurri Kocar-kacir Tak Karuan
Ada berkah di balik bokeknya lkantong keuangan Inter Milan. Simone Inzaghi tak dipecat meski Lukaku cs lagi kocar-kacir tak karuan.
TRIBUNNEWS.COM - Posisi Simone Inzaghi aman dari pemecatan meski Inter Milan tampil kocar-kacir tak karuan.
Dua kekalahan beruntun yang melanda pasukan Simone Inzaghi menunjukkan Inter Milan tak lagi baik-baik saja.
Inter Milan, menelan kekalahan memalukan dari saudara tuanya, AC Milan pada giornata lima Liga Italia.
Bertajuk Derby della Madonnina, AC Milan sukses menggasak Inter Milan dengan skor 3-2.
Baca juga: Hasil Liga Champions Tadi Malam: Liverpool & Inter Milan Bobrok, Barcelona Pesta Gol di Camp Nou
Memang kekalahan tersebut masih di awal musim dan tak menjadi jaminan dalam perburuan Scudetto. Namun laga yang sifatnya gengsi, maka kekalahan atas tim sekota menorehkan luka serius untuk Nerazzurri.
Nahas, di tengah upaya untuk bangkit Inter Milan justru menelan kekalahan lagi.
Tepatnya pada matchday pertama Liga Champions Grup C, Inter Milan harus menerima malu di depan publiknya sendiri
Kali ini gilirran Bayern Munchen yang menggilas Lautaro Martinez dengan skor telak 2-0 di Giuseppe Meazza Stadium
Ini menjadi kekalahan beruntun pertama yang dialami Inter Milan pada musim 2022/2023.
Imbas melewatkan tiga poin perdana di Liga Champions, Nerazzurri menduduki posisi ketiga di tabel klasemen Grup C.
Inter mengemas nir poin. Di mana posisi pertama dan kedua dihuni Barcelona dan Bayern Munchen yang sama-sama membukukan tiga gol.
Sorotan negatif terus tertuju kepada Simone Inzaghi. Bagaimana tidak, dia ditunjuk sebagai Allanatore Inter Milan menggantikan Antonio Conte.
Ekspektasinya adalah minimal mengulang prestasi pendahulunya dengan mempersembahkan gelar juara Liga Italia.
Namun pada musim perdananya membesut La Beneamata, Inzaghi 'hanya' mampu membawa tim Kota Milan finis di urutan kedua.
Ini menjadi musim kedua bagi saudara Pippo Inzaghi di Inter Milan.
Namun baru awal musim saja, Nerazzurri sudah menuai deretan hasil negatif. Sebelum dua kekalahan beruntun atas AC Milan dan Munchen, Inter lebih dulu menelan hasil minor perdana atas Lazio pada pekan ke-3 Serie A (3-1).
Inter Milan banyak dikritik dengan pertahanan mereka yang tergolong lebih rapuh dibandingkan musim lalu.
Padahal trio bek sejajar Nerazzurri tak mengalami perubahan dengan dihuni muka-muka lawas seperti De Vrij, Skriniar dan Bastoni.
Namun tetap saja, gawang Samir Handanovic bak mudah dibobol. Dari dua laga terakhir, gawang Inter Milan sudah terkoyak lima kali.
Situasi ini memunculkan banyak pertanyaan, termasuk peluang Inter Milan memecat Inzaghi.
Bukan rahasia lagi jika drama pemecatan pelatih mulai marak di kompetisi Eropa. Termasuk RB Leipzig dan Chelsea yang belum lama ini mengganti juru taktiknya.
CBS Sports membuat analisa bahwa sejauh ini posisi Inzaghi masih aman dari pemecatan.
Faktor pertama, mantan pelatih Lazio ini pada musim panas lalu memperbarui kontraknya hingga musim 2024.
Faktor kedua, keungan klub tak lagi baik-baik saja. Jika Inter Milan memaksa memutus kontrak Simone Inzaghi di tengah jalan, maka ada uang yang harus dikeluarkan klub untuk membayar kompensasi.
Faktor terakhir memang menjadi alasan kuat.
Andai saja Inter Milan tak lagi bokek alias tak punya duit, maka nasib Inzaghi berpeluang sama dengan Thomas Tuchel yang didepak dari Chelsea.
(Tribunnews.com/Giri)