Kualifikasi Piala Asia U17 2023
Timnas U-17 Indonesia vs Malaysia, Bima Tak Risau Tanpa Iqbal, Pelatih Lawan Akui Garuda Lebih Kuat
Timnas U-17 Indonesia vs Malaysia, Bima Sakti punya opsi pemain pengganti yang layak untuk menggantikan posisi Iqbal Gwijangge.
"Kami akan mengikuti instruksi pelatih."
Pertandingan antara Timnas U-17 Indonesia dan Malaysia memang menjadi laga penting.
Pasalnya, siapapun yang menang dalam pertandingan tersebut akan menjadi pemuncak klasemen dan otomatis lolos ke putaran final Piala Asia U-17 2022.
Garuda Asia hanya butuh hasil imbang untuk mempertahankan posisinya di puncak klasemen Grup B.
Sedangkan untuk Malaysia, mereka membutuhkan kemenangan atas Timnas U-17 Indonesia untuk merebut posisi puncak.
Namun, ambisi Malaysia tersebut tampaknya bakal sulit untuk diwujudkan.
Pasalnya pelatih Timnas U-17 Indonesia, Bima Sakti, tetap mengharuskan para pemainnya untuk bermain maksimal.
"Tapi kita tidak lepas (pertandingan) tidak mau kalah."
"Pertandingan terakhir kita maksimal tidak mau kalah," ujar Bima Sakti.
(Alfarizy/M39/Wibbiassiddi/SuperBall)