Kamis, 2 Oktober 2025

Copa Del Rey

Sulit Hentikan Aksi Ousmane Dembele, Ini Pengakuan Imanol Alguacil Saat Barca Unggul Real Sociedad

Ousmane Dembele menjadi bintang pertunjukan saat Barcelona susah payah mengalahkan Real Sociedad 1-0.

Penulis: Deny Budiman
Editor: Muhammad Barir
Josep LAGO/AFP
Pemain depan Barcelona Ousmane Dembele (kiri) bersaing dengan gelandang Real Sociedad Spanyol Igor Zubeldia selama Copa del Rey Spanyol (Piala Raja), pertandingan sepak bola perempat final antara FC Barcelona dan Real Sociedad, di stadion Camp Nou di Barcelona pada 25 Januari 2023. 

TRIBUNNEWS.COM- Ousmane Dembele menjadi bintang pertunjukan saat Barcelona susah payah mengalahkan Real Sociedad 1-0.

Barcelona menang 1-0 atas Real Sociedad pada perempat final Copa del Rey di Stadion Camp Nou (26/) dini hari.

Tendangan super Ousmane Dembele dari sudut sempit jadi pembeda, dan mengakhiri perlawan hebat Real Sociedad yang bermain hanya dengan sepuluh pemain sejak menit ke-40 lawan Barcelona.

"Sulit untuk menghentikan pemain pada level seperti itu, apalagi kami hanya bermain dengan sepuluh pemain. Kami membuat segalanya terlalu mudah baginya... Saya pikir kami takut. Jika Anda memberikan setengah meter ruang kepada Dembele, Anda pasti jadi kacau balau," kata pelatih Sociedad, Imanol Alguacil menyesali.

Laga berjalan tak mudah bagi Barca. Mereka memang mendapat banyak peluang lewat Dembele, Frenkie De Jong, dan Robert Lewadowski pada babak pertama, namun semuanya gagal dimanfaatkan.

Sociedad juga memberikan perlawanan keras. Takefusa Kubo mendapat peluang emas yang sayangnya tendangan kerasnya masih membentur mistar gawang di menit ke-30.

Sociedad harus bermain dengan 10 orang saja setelah Brais Mendez mendapat kartu merah usai melanggar Sergio Busquets pada menit ke-40.

Usaha Barcelona mencetak gol baru berhasil pada menit ke-53 melalui aksi Dembele. Bermula dari sodoran umpan Jules Kounde kepada Dembela di area sayap kanan Barca.

Dembele kemudian melesat menggiring bola, melewati pemain lawan, dan menusuk ke area kotak penalti.
Dari sudut sempit di area kanan kotak penalti, dia melepaskan tendanga geledek.

Kiper Sociedad, Alex Remiro masih bisa menepis, namun bola tak tertahankan masuk ke dalam gawang.
Sebuah gol brilian yang menutup kemenangan La Blaugrana 1-0.

Pelatih Barca, Xavi Hernandez sangat memuji pemain Prancis itu, dan menggarisbawahi bahwa penampilan menawan sang penyerang bukanlah yang pertama.

“Bukan hanya hari ini (untuk penampilan bagus Dembele). Dia adalah pemain yang telah berkembang pesat sejak kami berada di sini. Kami memberinya ruang untuk berkembang. Saya melihat banyak kualitas dalam dirinya," ujar Xavi yang kemarin berulang-tahun ke-43 ini.

“Dembele adalah pemain dengan potensi luar biasa. Saya sangat percaya padanya. Full-back selalu menderita saat harus mempertahankannya. Dia pria yang baik. Dia membalikkan keadaan dan saya sangat senang untuknya,” ujar pelatih asal Spanyol ini.

Rekan setim Dembele juga tahu betapa bagusnya pemain Prancis itu, dan Alejandro Balde menjelaskan bahwa dia sangat senang memiliki sang winger di Barca.

“Merupakan kebanggaan memiliki Dembele di tim ini. Dia memiliki banyak kualitas, dan dia memberikan banyak variasi serangan,” katanya.

Barca punya waktu 270 menit lagi di depan untuk menambah trofi, setelah mengangkat mahkota Piala Super Spanyol musim ini. Dan Balde bertekad untuk membantu klub memenangkan Copa.

Halaman
12
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
6
5
0
1
12
7
5
15
2
Arsenal
6
4
1
1
12
3
9
13
3
Crystal Palace
6
3
3
0
8
3
5
12
4
Tottenham
6
3
2
1
11
4
7
11
5
Sunderland
6
3
2
1
7
4
3
11
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved