Timnas Indonesia
Kata-Kata Kejutan Pratama Arhan ke Ganjar Pranowo Saat Diminta Balik ke Blora
Pratama Arhan melontarkan jawaban mengejutkan saat ditanya Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo saat mereka berbincang via video call.
Dalam banyak laga, Timnas Indonesia sudah merasakan jasa lemparan ke dalam Pratama Arhan yang berujung gol termasuk pada ajang SEA Games 2023 Kamboja lalu.
Pratama Arhan membela Tokyo Verdy di kasta kedua Liga Jepang setelah sempat tampil gemilang di PSIS Semarang.
Melirik dari Transfermarkt, Pratama Arhan bergabung ke Tokyo Verdy pada gelaran musim 2021/2022 lalu dari PSIS Semarang.
Namun, kepindahan Pratama Arhan ke Tokyo Verdy belum berbuah manis bagi bek kiri berusia 21 tahun tersebut.
Pasalnya, Pratama Arhan jarang mendapat kesempatan bermain untuk Tokyo Verdy, berbeda seperti saat dirinya masih berseragam PSIS Semarang.
Bersama Tokyo Verdy, Pratama Arhan baru bermain selama 46 menit semenjak pertama kali bergabung ke klub asal Jepang tersebut.
Bahkan, di musim 2022/2023 ini, Pratama Arhan sama sekali belum mendapat kesempatan bermain di J2 League bersama Tokyo Verdy.
Berbeda saat berseragam PSIS Semarang di Liga 1 2021 lalu, Pratama Arhan sempat mencatatkan dua gol dan satu assist dari 13 pertandingan.

Baca juga: Singgung Lemparan Jauh Pratama Arhan, Pelatih Vietnam: Kami Kebobolan Dua Gol yang Tak Pantas
Dilansir TribunWow.com dari Transfermarkt, Pratama Arhan berhasil menembus Timnas U19, U22, U23 Indonesia serta level senior.
Di ajang SEA Games 2023 di Kamboja ini, Pratama Arhan juga menjadi andalan pelatih skuad Timnas U22 Indonesia, yaitu Indra Sjafri.
Biodata Pratama Arhan
Nama: Pratama Arhan
Tanggal Lahir: 21 Desember 2001
Tempat lahir: Blora
Tinggi: 1.72m
Timnas Indonesia
BG Pathum vs Buriram United: Kombinasi Pemain Timnas Indonesia Andalan Kastil Guntur |
---|
Kabar Abroad Pemain Timnas Indonesia: Miliano Jonathans Nyekor, Ivar Jenner Menghilang |
---|
Kabar Abroad Timnas Indonesia: Emil Audero Cetak Sejarah Mentereng di Laga Cremonese vs Parma |
---|
Rekap Kabar Abroad Pemain Timnas Indonesia: James, Walsh, Shayne, dan Pratama Arhan |
---|
Pengakuan Laurin Ulrich Belum Tutup Pintu jadi Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.